Kapolres Kaur Gelar Vaksinasi Berhadiah Motor, Maimuna Tersenyum

Selasa 29-03-2022,10:32 WIB
Reporter : rasel03
Editor : rasel03

RASELNEWS.COM, KAUR - Vaksinasi berhadiah motor yang digagas Kapolres Kaur Polda Bengkulu, AKBP Dwi Agung Setyono, S.IK, MH berjalan sukses. Terbukti dengan banyaknya masyarakat yang ikut vaksin.

Pengundian vaksinasi berhadiah gelombang pertama telah dilaksanakan Senin (28/3) oleh Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH bersama Kapolres Kaur AKBP Dwi Agung Setyono, S.IK MH, Sekda dan kepala FKPD terkait. Peserta vaksin yang beruntung mendapatkan sepeda motor Honda Revo adalah Maimuna warga Padang Binjai Kecamatan Tetap.

“Kegiatan ini merupakan inovasi kita dalam menggerakkan masyarakat untuk mengikuti vaksin Covid-19 dan alhamdulillah melalui inovasi ini tingkat partisipasi warga meningkat,” kata Kapores, Senin (28/3).

Dikatakan Kapolres, dimana vaksin berhadiah yang digelar sejak bulan Februari hingga Maret 2022 berhasil meningkatkan partisipasi warga. Dalam pelaksanaan vaksinasi berhadiah jangka waktu dua bulan pelaksanaan, 3 ribu dosis vaksin tercapai pada pelaksanaan vaksinasi berhadiah ini baik vaksin 1, 2 dan 3.

Kedepan program ini akan dibuat kembali untuk tahap kedua dengan dukungan dari Pemda Kaur dan berlaku bagi masyarakat yang melaksanakan vaksin dari semua gerai vaksin yang ada di wilayah Polres Kaur.

“Untuk meningkatkan kembali capaian vaksin ini, kita bersama Pemda Kaur akan kembali melakukan undian hadiah lebih menerik lagi di bulan Juli atau bertepatan dengan HUT Byangkara nanti,” ujar Kapolres.

Sementara itu, Bupati Kaur Lismidianto, mengucapkan terima kasih kepada pihak Polres Kaur yang telah bekerja keras dan mendukung pemerintah daerah dalam upaya percepatan vaksinasi di Kabupaten Kaur. Pihaknya sangat mendukung inovasi vaksin berhadiah yang dilakukan oleh Polres Kaur ini.

“Kita berterima kasih kepada Polres Kaur beserta jajaranya yang mau bekerja keras membantu dan mendukung Percepatan vaksinasi di Kabupaten Kaur ini. Insallah kedepan kita akan siapkan lagi hadiah lebih besar lagi,” terangnya.

Ditambahkan Bupati, pihaknya memberikan reward kepada personil Polres, TNI dan Nakes atas percepatan vaksinasi di wilayah Kaur.

Penghargaan ini diberikan bupati sebagai motivasi dan untuk menambah semangat anggota di lapangan serta agar kedepannya lebih di tingkatkan lagi supaya pandemi Covid-19 ini cepat berakhir. “Ini sebagai bentuk apresiasi kepada para pejuang percepatan vaksinasi di Kaur,” tutupnya. (jul)

Tags :
Kategori :

Terkait