RASELNEWS.COM, KAUR - Korsleting listrik kembali menjadi penyebab kebakaran di Kabupaten Kaur. Kali ini rumah warga di RT. 07 Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Kaur Utara yang terbakar.
Peristiwa itu terjadi Kamis (31/3/2022) pukul 17.00 WIB. Rumah terbakar milik rumah Idrus (58) dan Sasmuni Husin (46). "Iya ada dua rumah warga terbakar. Dugaan sementara korsleting listrik," ujar Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Dwi Agung Setyono, S.IK, MH disampaikan Kapolsek Kaur Utara IPDA Slamet Ambyah, SH dihubungi Raselnews.com Dikatakan Kapolsek, bermula ketika tetangga korban, Linda Purwanti melihat kepulan asap dari atap rumah Idrus, yang apinya menyambar perkarangan rumah Sasmuni Husin. Lina pun meminta tolong kepada tetangga dan menghubungi Polsek Kaur Utara. Polisi bersama anggota Koramil 408/02 Kaur Utara dan warga akhirnya berjibaku memadamkan api. "Api dapat dipadamkan sekitar pukul 17. 30 WIB," ujar Kapolsek. Atas kejadian itu, total kerugian belasan juta. Selain memadamkan api, polisi juga mengambil keterangan saksi maupun pemilik rumah, dan diduga kuat api muncul akibat korsleting listrik.(jul)Korsleting Listrik, Dua Rumah di Kaur Terbakar
Kamis 31-03-2022,21:51 WIB
Editor : rasel03
Kategori :