BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Sebanyak 5 desa di Kabupaten Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu terancam tak bisa melaksanakan kegiatan akhir tahun. Terutama kegiatan yang dibiayahi Dana Desa (DD).
Alasannya 5 desa tersebut belum juga mengajukan pencairan Dana Desa triwulan IV ke Badan Pengelola Keuangan (BPKAD) Kabupaten Bengkulu Selatan. Padahal salah satu kegiatan yang wajib dilaksanakan adalah penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD). Lima desa yang belum mengajukan pencairan yakni Desa Durian Seginim, Desa Jeranglah Tinggi, Desa Kota Bumi, Desa Padang Siring, dan Desa Padang Tambak. “Tinggal lima desa lagi yang sampai kini belum mengajukan berkas untuk pencairan DD tahap III maupun BLT DD triwulan IV atau bulan Oktober, November dan Desember. Kami sudah sampaikan pemberitahuan tetapi sampai saat ini belum juga diajukan, kami tidak tahu apa kendalanya,” kata Kepala BPKAD BS, Nuzmanto M Adil ST. BACA JUGA:Setahun, BLT DD Dikucurkan Rp 40,8 M Dikatakan Nuzmanto, pihaknya mengharapkan camat proaktif melakukan pengawasan dan pendampingan terhadap Pemerintah Desa (Pemdes) yang belum menyalurkan BLT DD, karena bantuan ini sudah ditunggu-tunggu masyarakat. Mengingat, besaran bantuan langsung tunai tersebut yang diterima Rp 300 ribu perbulan, saat ini masih tersisa untuk jatah tiga bulan yakni Oktober, November dan Desember yang belum disalurkan lima desa tersebut. “Ya, tinggal lima desa lagi, untuk kelima desa tersebut agar segera melaporkan realisasi dana desa dan BLT yang sudah tersalur supaya bisa kami proses, karena kini sudah memasuki pertengahan Oktober,” pungkasnnya. (one)5 Desa Terancam Tak Bisa Gelar Kegiatan
Rabu 12-10-2022,14:21 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Tags : #kabupaten bengkulu selatan
#desa belum cairkan dana desa
#bpkad bs
#blt dd
#5 desa di bengkulu selatan
Kategori :
Terkait
Sabtu 10-01-2026,07:30 WIB
PPPK Paruh Waktu Bengkulu Selatan Segera Terima SK, Ini Jadwal dan Lokasinya
Jumat 09-01-2026,09:48 WIB
Bupati Rifa’i Tajudin Pimpin Gotong Royong Bersihkan Drainase dan Sampah di Jembatan Air Manna–Ketaping
Rabu 26-03-2025,16:36 WIB
Lebaran, Stok BBM di Kabupaten Bengkulu Selatan Dipastikan Cukup
Selasa 21-01-2025,08:19 WIB
2 Warga Bengkulu Selatan Ditangkap Usai Pulang Dari Kota Bengkulu, Polisi Amankan Ribuan Pil
Jumat 10-01-2025,15:22 WIB
6 Bulan Ditutup, Jembatan Dua di Bengkulu Selatan Kembali Berfungsi Normal
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,17:16 WIB
Parfum Terbaik 2026, Ini Rekomendasi Parfum untuk Pria dan Wanita, Aroma Khas Pesona Identitas Diri
Jumat 16-01-2026,18:00 WIB
8 Oli Motor Terbaik 2026 Rekomendasi Mudik Lebaran, BBM Jadi Irit Mesin Tambah Bertenaga
Jumat 16-01-2026,19:00 WIB
Orangnya Sudah Berlalu Wanginya Masih Menempel, Ini Rekomendasi Parfum yang Wanginya Tercium Jarak Jauh
Jumat 16-01-2026,10:19 WIB
Yamaha NEO’s, Beri Diskon Besar di Januari 2026, Ada Diskon Esktra dan Bonus Jam Tangan Casio G-Shock
Jumat 16-01-2026,10:54 WIB
5 Rekomendasi Smart TV 32 Inci Terbaik, Fitur Lengkap dengan Harga Kompetitif
Terkini
Sabtu 17-01-2026,05:35 WIB
Sssttt...Yamaha Diam-diam Rilis Skutik 125 cc Klasik Modern, Harga Lebih Murah dari Honda BeAT
Jumat 16-01-2026,19:00 WIB
Orangnya Sudah Berlalu Wanginya Masih Menempel, Ini Rekomendasi Parfum yang Wanginya Tercium Jarak Jauh
Jumat 16-01-2026,18:31 WIB
Dirilis 22 Januari 2026! Realme Neo 8 Siap Gebrak Pasar Ponsel, Baterai Jumbo, RAM 24 GB, Penyimpanan 1 TB
Jumat 16-01-2026,18:00 WIB
8 Oli Motor Terbaik 2026 Rekomendasi Mudik Lebaran, BBM Jadi Irit Mesin Tambah Bertenaga
Jumat 16-01-2026,17:58 WIB