BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Panitia Khusus (Pansus) DPRD Bengkulu Selatan yang membahas revisi Perda Nomor 09 Tahun 2016 tentang Pembentukan Susunan Perangkat Daerah atau Nomenklatur OPD masih bekerja.
Mereka masih mencari referensi untuk bahan dalam pembahasan revisi perda tersebut. “Pembahasan revisi perda nomenklatur OPD terus berjalan. Dalam minggu ini kami koordinasi ke Kemenpan-RB dan Kemendagri untuk berkoordinasi dalam rangka mencari refrensi pembahasan revisi perda,” kata Ketua Pansus Revisi Perda Nomenklatur OPD, Holman, SE. Dikatakan Holman, refrensi dari kementerian terkait sangat diperlukan dalam pembahasan revisi perda. Hal itu akan menjadi rujukan dalam proses pembahasan agar tidak ada yang bertentangan dengan aturan lebih tinggi. “Hasil refrensi ini menjadi bahan kami melakukan pembahasan. Kami akan melihat secara mendetail hal-hal yang perlu direvisi dalam perda,” ujar Holman. Ditargetkan dalam waktu sebulan kedepan, revisi perda nomenklatur OPD diselesaikan, sehingga dapat segera disahkan menjadi perda. Dan mulai tahun 2023, perda tersebut dapat menjadi rujukan untuk menerapkan nomenklatur terbaru. “Revisi perda ini pasti selesai dalam tahun, mudah-mudahan akhir tahun nanti disahkan menjadi perda. Ditahun 2023 nanti OPD di jajaran pemerintahan kita (Bengkulu Selatan) dapat menyesuaikan hasil revisi perda,” ujar Holman. Ditambahkan Holman, revisi perda nomenklatur OPD merupakan tindak lanjut dari peraturan pemerintah. Sebelumnya ada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 Tahun 2016 tentang Kelembagaan, kemudian PP tersebut direvisi menjadi PP Nomor 72 tahun 2019, adanya perubahan itu tentu mewajibkan Pemda untuk menyesuaikan dengan peraturan terbaru. Atas dasar itulah eksekutif mengajukan revisi perda nomenklatur OPD ke DPRD ditahun 2022 ini. Dalam usulan eksekutif, ada 10 OPD yang akan naik tipologi, dan satu OPD baru akan dibentuk, yakni Dinas Pendapatan yang merupakan pemecahan dari BPPKAD BS saat ini. (yoh)Tahun 2023, Ada Nomenklatur Baru
Jumat 21-10-2022,18:45 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Kategori :
Terkait
Senin 24-11-2025,17:39 WIB
BREAKING NEWS: 5 Warga Bengkulu Selatan Ditembak, Pelaku Diduga Karyawan PT ABS
Kamis 29-05-2025,12:37 WIB
Sah! KPU Tetapkan Rifai-Yevri Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan Periode 2025-2030
Sabtu 19-04-2025,05:49 WIB
9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Satu di Bengkulu, Ini Pesan Wamendagri Ribka
Kamis 10-04-2025,10:23 WIB
Harga TBS Sawit di Bengkulu Selatan Pasca Lebaran
Rabu 09-04-2025,20:45 WIB
Kampanye Dimulai, KPU Serahkan Ribuan APK dan Bahan Kampanye Paslon di PSU Bengkulu Selatan
Terpopuler
Senin 05-01-2026,10:00 WIB
Suzuki Siapkan Matic Adventure Terbaru 2026, Vanguard 160 Siap Tantang Honda ADV
Senin 05-01-2026,14:00 WIB
Suzuki Rilis All New Nex DX 2026, Siap Tantang Honda Beat dengan Harga Lebih Terjangkau
Senin 05-01-2026,08:00 WIB
Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Diprediksi Bangkit di 2026, Ini Faktor Pendorongnya
Senin 05-01-2026,11:00 WIB
Suzuki Jimny Mini Truck 4x4 Muncul dan Heboh, Wajib Masuk Wishlist Pecinta Offroad dan Bos Tambang
Senin 05-01-2026,15:53 WIB
Yamaha NMAX Turbo 2026 Raja Skutik Tenaga Super, Ini Deretan Motor Baru Yamaha Lainnya
Terkini
Senin 05-01-2026,18:27 WIB
Honda Luncurkan Motor Skutik Mirip Vespa di 2026, Langsung Heboh Apalagi Harganya Cuma Segini
Senin 05-01-2026,17:30 WIB
9 HP Murah Terbaik 2026, Layak Dibeli Tahun Ini, Performa Kencang Kamera Tajam
Senin 05-01-2026,17:03 WIB
SYM Resmi Perkenalkan Skutik Husky 150 SE, Siap Tantang ‘Raja Matik’ Honda
Senin 05-01-2026,16:50 WIB
SIWO Award 2025 Makin Panas, Ini Kandidat Atlet, Pelatih dan Cabor Terbaik
Senin 05-01-2026,16:15 WIB