BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Dinilai meresahkan dan berpotensi menggangu keamanan masyarakat 7 Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) ditangkap dan dibina Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bengkulu Selatan.
ODGJ ini masing-masing berasal dari Desa Merambung Kecamatan Ulu Manna, Desa Lubuk Resam Kecamatan Kedurang, Desa Tanjung Aur Kecamatan Bunga Mas, Desa Suka Jaya Kecamatan Kedurang Ilir serta warga Kelurahan Pasar Ampera Kecamatan Kota Manna. “ODGJ yang kami amankan semuanya dibina dan kami bersihkan di kantor (dinsos). Harapan kami, ODGJ ini dapat tertib dan tidak menggangu ketertiban dan kenyamanan masyarakat,” ujar Kadis Sosial Bengkulu Selatan, Efredy Gunawan, S.IP, M.Si kepada Raselnews.com. BACA JUGA:Ngamuk, ODGJ Dipulangkan Ketempat Asal Dia menyebut, dari tujuh ODGJ tersebut dua diantaranya masih berpotensi untuk sembuh. Sehingga pihak Dinsos BS segera mengirim yang bersangkutan ke Rumah Sakit Jiwa dan Ketergantungan Obat (RSJKO) Soeprapto Kota Bengkulu. “Yang kami kirim, merupakan ODGJ asal Desa Merambung Kecamatan Ulu Manna dan dari Desa Lubuk Resam Kedurang. Semuanya telah mendapatkan izin serta persetujuan dari pihak keluarganya,” ungkap Efredy. Meski demikian, dia menyebut pendataan ODGJ tak berhenti sebatas itu saja. Pihak Dinsos BS bersama pihak terkait akan selalu menerima aduan serta pengecekan di lapangan terkait ODGJ yang berkeliaran dan berpotensi menggangu ketertiban umum. Tak hanya itu, Dinsos BS berkomitmen melayani dan membina ODGJ supaya bisa sembuh kembali. “Harapan kami semuanya bisa sembuh, makanya keluarga tidak boleh bertindak sendiri kepada anggota keluarga lain yang mengalami gangguan jiwa. Apalagi sampai di pasung dan di kurung, itu sangat tidak manusiawi dan menambah tekanan bagi yang bersangkutan,” pungkas Efredy. (rzn)Meresahkan, 7 ODGJ di Bengkulu Selatan Ditangkap
Rabu 26-10-2022,15:05 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Kategori :
Terkait
Sabtu 23-11-2024,13:37 WIB
Prakiraan Cuaca Wilayah Bengkulu dan Sekitarnya, Berdasarkan Informasi dari BMKG!
Selasa 19-11-2024,12:32 WIB
Orang Tua Siswa di Bengkulu Selatan Wajib Tahu! Begini Mekanisme Penyaluran dan Penerimaan Dana PIP
Selasa 19-11-2024,11:21 WIB
Guru Bengkulu Selatan Semakin Berkurang, Honorer Jadi Harapan
Selasa 19-11-2024,09:58 WIB
RAPBD Bengkulu Selatan 2025 Tembus Rp1 Triliun, Berikut Alokasi Belanjanya
Kamis 14-11-2024,16:12 WIB
Jadwal Debat Paslon Bupati dan Wabup Bengkulu Selatan Berubah! Lokasi Bukan di Gedung Pemuda, Ini Alasan KPU
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,09:24 WIB
Cara Daftar dan Syarat PPG Daljab 2024 untuk Guru SD-SMA melalui SIMPKB dan PMM
Sabtu 23-11-2024,12:58 WIB
Sony A7R V, Kamera Terbaik untuk Wedding Videographer
Sabtu 23-11-2024,13:37 WIB
Prakiraan Cuaca Wilayah Bengkulu dan Sekitarnya, Berdasarkan Informasi dari BMKG!
Sabtu 23-11-2024,16:08 WIB
Jangan Anggap Remeh! Pentingnya Kontrol Gula Darah untuk Hidup Sehat
Sabtu 23-11-2024,10:44 WIB
Antrean Kendaraan di SPBU Terus Terjadi, Pemprov Bengkulu Minta Kuota BBM 78 Ribu Barel di Tahun 2025
Terkini
Sabtu 23-11-2024,20:17 WIB
Risiko Banjir dan Longsor Meningkat, Puncak Musim Hujan Diprediksi Januari-Februari 2025
Sabtu 23-11-2024,19:17 WIB
Wahai Bunda, Ini Alasan Mengapa Sayur Bayam Sebaiknya Tidak Dihangatkan Kembali!
Sabtu 23-11-2024,18:02 WIB
Orang Tua Wajib Tahu! 5 Cara Menjaga Kesehatan Anak saat Musim Hujan
Sabtu 23-11-2024,17:34 WIB
Samsung Galaxy Ring Dilengkapi Fitur Canggih untuk Pantau Kesehatan, Dijual Rp6 Jutaan
Sabtu 23-11-2024,17:01 WIB