Galbay, Pinjol Kredivo Terjunkan DC untuk Nasabah Kriteria Ini

Jumat 18-08-2023,16:12 WIB
Reporter : red
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Gagal bayar alias Galbay sudah menjadi permasalahan dalam kasus pinjaman online (pinjol).

Tak sedikit para masyarakat kasus galbay lantaran ketidaksiapan para nasabah akan kewajiban angsuran yang harus dibayar setiap bulan.

BACA JUGA:Pinjol Kredivo Naikan Limit Pinjaman Hingga Rp 30 Juta, Begini Cara dan Syaratnya

Tidak dapat disangkal beberapa pinjol seringkali melakukan tindakan pengancaman dan mengganggu nasabah yang galbay lantaran tidak melunasi tagihan yang sudah jatuh tempo.

Namun, penting untuk diketahui bahwa ada regulasi hukum yang mengatur proses penagihan pinjaman daring yang sah, misalnya Pinjol Kredivo.

Namun penting untuk mengetahui kapan penagihan dari Kredivo dilakukan setelah tagihan jatuh tempo.

BACA JUGA:Rekomendasi Pinjol untuk Kondisi Darurat, Bunga Rendah dan Terdaftar di OJK

Tagihan Kredivo akan jatuh tempo dalam waktu 30 hari sejak tanggal transaksi dilakukan.

Sebagai contoh, jika Anda melakukan transaksi pada tanggal 1 Maret, maka tanggal jatuh tempo akan jatuh pada tanggal 1 April, dan pola ini akan berlanjut seterusnya.

Keuntungan dari aturan ini adalah Anda tidak perlu menghitung sendiri tanggal jatuh tempo, karena tanggal tersebut sudah jelas tertera dalam aplikasi.

BACA JUGA:Pinjol Qazwa, Pinjaman Syariah Pilihan Tepat Pelaku Usaha Mikro yang Butuh Modal

Namun, peraturan ini hanya berlaku untuk layanan pinjol Kredivo.

Sebab itu, sebelum mengajukan pinjaman di Kredivo, sangat penting untuk memahami bagaimana proses penagihan Kredivo bekerja.

Hal ini akan memastikan bahwa Anda dapat menggunakan layanan Kredivo dengan mudah dan aman.

Prosedur Penagihan Kredivo:

BACA JUGA:Mau Pinjam Tunai? Cek Pinjol Terbaik di Indonesia Tahun 2023, Transparan dan Bunga Rendah

1. Peringatan penagihan Kredivo biasanya dimulai 7 hari sebelum jatuh tempo pembayaran.

Pada tahap ini, Anda akan menerima peringatan penagihan melalui pesan singkat SMS, WhatsApp, email, atau bahkan telepon otomatis.

2. Kemudian, Anda akan mendapat peringatan lagi dari Kredivo 3 hari sebelum jatuh tempo hingga hari jatuh tempo pembayaran.

3. Jika Anda terlambat membayar tagihan Kredivo, pihak Kredivo akan menghubungi Anda untuk segera melunasi.

BACA JUGA:Mau Ajukan Pinjaman Online? Simak Ciri-ciri Pinjol Legal Berikut Ini

Kategori :