Mengapa Setelah Bersin Baca Alhamdulillah? Ini Penjelasannya

Jumat 01-09-2023,17:37 WIB
Reporter : red
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Agama Islam telah mengatur berbagai aspek kehidupan, termasuk hal-hal yang mungkin dianggap sepele, seperti bersin.

Umat Muslim dianjurkan untuk mengucapkan Alhamdulillah atau Hamdallah setelah bersin.

Mengapa membaca Alhamdulillah? Berikut penjelasannya.

BACA JUGA:Mau Lulus CPNS dan PPPK 2023? Ustadz Adi Hidayat Contohkan Doa Nabi Ayyub
   
Anjuran untuk mengucapkan "Alhamdulillah" setelah bersin telah disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW yang bersabda:

“Apabila seorang di antara kalian bersin maka ucapkanlah Alhamdulillah, dan hendaklah orang yang mendengarnya menjawab dengan 'yarhamukallah,' dan bila dijawab demikian maka balaslah dengan ucapan 'yahdikumullah wa yuslihubaalakum,” (HR. Bukhari).

BACA JUGA:Catat! 3 Doa Jangan Ditinggalkan Saat Sujud Terakhir

Selain itu, dalam Islam, umat Muslim diajarkan untuk menjalankan adab ketika bersin.

Dalam hadis riwayat Abu Dawud dan Tirmidzi dijelaskan bahwa saat hendak bersin, Nabi Muhammad SAW menutup mulutnya dengan tangan atau pakaian beliau.

Tujuannya adalah agar suara bersin tidak terlalu keras. Hadis lain juga mengingatkan bahwa bersin yang terlalu keras dianggap sebagai tindakan setan.

BACA JUGA:Pahala Dapat Rezeki Datang Saat Sedekah di Waktu Ini, Malaikat LangsungTurun Mendoakan

"Allah SWT membenci perilaku mengencangkan suara bersin dan menguap." (HR Abu Hurairah ra).

Sementara itu, salah satu alasan mengapa umat Islam dianjurkan untuk mengucapkan Alhamdulillah setelah bersin adalah karena bersin merupakan anugerah dari Allah SWT.

Bersin sebenarnya adalah cara tubuh, khususnya hidung, membersihkan diri dari kotoran.

BACA JUGA:Amalan 10 Hari Pertama Bulan Dzulhijjah, Ada Pahala Setara Setahun Berpuasa Sunnah

Selain itu, bersin juga berfungsi sebagai mekanisme tubuh untuk mencegah masuknya benda-benda asing yang dapat menyebabkan penyakit.

Bukan hanya itu, mengucapkan Alhamdulillah setelah bersin juga merupakan pengingat diri terhadap kematian. Hal ini mengingatkan kita bahwa kematian bisa datang kapan saja dan sangat dekat dengan kita.

BACA JUGA:Masya Allah, Bukan Hanya Diampuni Dosa, Berikut Pahala Istri yang 'Minta' Duluan Kepada Suami

Fakta ilmiah juga mendukung ini dengan menyatakan bahwa jantung manusia berhenti selama beberapa detik saat bersin.

Oleh karena itu, mengucapkan Alhamdulillah setelah bersin adalah tanda syukur karena Allah SWT masih memberikan nikmat sehat dan kesempatan hidup.

BACA JUGA:Bukan Asal Bunuh, Begini Cara Membunuh Cicak Sesuai Sunnah Agar Dapat Pahala Sempurna

Demikian alasan mengapa setelah bersin umat Islam dianjurkan membawa Alhamdulillah. Semoga bermanfaat. (red)

Kategori :