Elak Jalan, Warga Manna Dihantam Mobil, Satu Tewas

Elak Jalan, Warga Manna Dihantam Mobil, Satu Tewas

RASELNEWS.COM, SELUMA - Kecelakaan lalu lintas ( lakalantas ) di jalan Desa Padang Bakung Kecamatan Semidang Alas Maras (SAM), Rabu (5/1/2022) sekitar pukul 19.47 WIB, menewaskan Desi Fitra Sari (52), warga Kelurahan Padang Sialang Kabupaten Bengkulu Selatan (BS).

Data terhimpun, korban yang mengendarai sepeda motor Honda Scoopy BD 3136 ME membonceng suaminya M. Riko Pernando (52), melaju dari arah Kota Bengkulu dan diperkirakan berniat pulang ke kediaman mereka di Kabupaten BS. Namun, ketika melintasi ruas jalan Desa Padang Bakung, korban terpaksa mengambil jalur kanan karena sebagian badan jalan masih dalam perbaikan.

Nah, saat itulah korban tidak dapat mengendalikan sepeda motor Honda Scoopy yang dikendalikan. Brakkk…sepeda motor yang dikendarai Desi membonceng suaminya terjatuh.

Naasnya saat terjatuh itu, hampir bersamaan melintas sebuah mobil Isuzu Traga BD 9836 BE yang dikemudikan M. Yoga Aldika Oktareza (23) warga Desa Padang Serasan, Kecamatan Pino Raya Kabupaten BS. Dan langsung menghantam sepeda motor serta tubuh wanita setengah baya itupun terlindas mobil yang membuatnya mengalami trauma luka parah. Diduga korban sudah tewas di lokasi kejadian. Sementara sang suami hanya mengalami luka ringan akibat terjatuh dari sepeda motor.

Kapolres Seluma AKBP Darmawan Dwiharyanto SIK melalui Kasat Lantas Iptu Jangkung Riyanto mengaku sepeda motor Honda Scoopy maupun mobil Isuzu Traga sudah diamankan di Mapolsek SAM. Setelah kejadian, pengendara mobil sempat pergi dan menyerahkan diri ke Mapolsek Pino Raya Polres BS.

“Namun kini sudah diamankan di Polsek SAM untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” tegas Kasat Lantas.

Kasat Lantas memastikan jika korban terlintas setelah sepeda motor yang dikendarainya terjatuh untuk menghindari perbaikan badan jalan di Desa Padang Bakung.

“Motor terjatuh bukan karena disenggol mobil, tapi karena menghindari perbaikan jalan. Tapi saat bersamaan ada mobil yang melintas dan melindas korban,” demikian Kasat Lantas. (rwf)

Sumber: