Satukan Visi dan Misi Bupati Undang Dewan, Bahas Program Prioritas

Satukan Visi dan Misi Bupati Undang Dewan, Bahas Program Prioritas

PAPARKAN: Bupati BS Gusnan Mulyadi memaparkan beberapa program yang menjadi prioritas Pemkab BS di hadapan para Anggota DPRD BS, Senin (11/7) malam-Wawan Suryadi-raselnews.com

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Dalam rangka harmonisasi, sinkronisasi dan sinergi terhadap beberapa program yang ada, Pemkab BS melaksanakan pertemuan sekaligus audiensi bersama Ketua dan Anggota DPRD BS, Senin (11/7) malam.

Kegiatan pertemuan di aula Balai Sekundang Setungguan, rumah dinas bupati ini juga diikuti Wabup H. Rifai Tajudin, Sekda BS Sukarni Dunip M.Si, Plt Sekwan dan Kepala OPD lingkungan Pemkab BS.

Di hadapan para Anggota DPRD BS, Bupati BS Gusnan Mulyadi mempresentasikan beberapa program dan kegiatan serta prioritas Pemkab BS. Bupati berharap silaturahmi dan harmonisasi ini akan terjalin hubungan dan komunikasi yang baik antara legislatif dan eksekutif.

Selain itu Bupati juga berharap antara pemerintah dan wakil rakyat dapat menyatukan visi dan misi dalam membangun BS. “Pemerintah dan para wakil rakyat harus bisa bahu-membahu dan mendukung program yang menyejahterakan serta pro terhadap rakyat. Sehingga segala program yang bersentuhan langsung ke masyarakat bisa terwujud di kemudian hari," tegas Gusnan.

Ditambahkan Gusnan, pertemuan ini dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi serta mempersolid sinergitas antara lembaga penyelenggara pemerintah. “Walaupun tidak dilaksanakan setiap bulan, yang pasti agenda pertemuan ini akan terus kami jaga,” pungkas Gusnan.

Sementara itu, Ketua DPRD BS Barli Halim, SE juga menyebut unsur penyelenggara pemerintahan yang terdiri dari lembaga eksekutif dan legislatif harus sama-sama menyatukan visi dan misi. Dirinya mengaku selama program itu merupakan kebaikan untuk daerah dan masyarakat BS, akan selalu didukung penuh.

“Bupati selaku unsur tertinggi di eksekutif menyampaikan apa yang menjadi program ke depan. Ketika itu baik untuk daerah ini dan masyarakat, itu akan kita dorong,” demikian Barli. (one)

Sumber: bupati bengkulu selatan