Gusnan Mulyadi Tunjuk Rendra WS Plt Kepala BPBD

Gusnan Mulyadi Tunjuk Rendra WS Plt Kepala BPBD

Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi-DOK-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Hingga kemarin ada puluhan posisi jabatan lingkungan Pemkab BENGKULU SELATAN (BS) yang diisi pejabat pelaksana tugas (Plt) di berbagai tingkatan eselon.

Baik itu eselon II, III dan IV. Kondisi ini kian bertambah seiring beberapa pejabat yang memasuki pensiun.

Terbaru posisi jabatan Kepala BPBD BS juga mengalami kekosongan setelah terhitung Yarusdi S.Sos pensiun pada 1 September 2022.

Untuk itu Bupati BS, Gusnan Mulyadi menunjuk Sekretaris BPBD Rendra WS sebagai Plt Kepala BPBD BS.

Total posisi jabatan eselon II yang dijabat Plt mencapai belasan kursi.

Sebelumnya Kepala BKPSDM BS, Kepala DPM-PTSP BS, Kepala Dinkes, Kepala DLHK, Kepala Dinas PUPR, Kepala Distan BS, Sekretaris DPRD BS, dan Asisten I Setkab BS, Kepala Dispar serta Staf Ahli Bupati juga kosong karena ditinggal pejabat sebelumnya pensiun.

Plt Kepala BKPSDM BS Didi Kristiawan SE mengatakan posisi jabatan eselon II yang kosong, khususnya BPBD sudah ditunjuk Plt oleh Bupati.

“Untuk penunjukan Plt sudah ditetapkan melalui SK Bupati. Sekretaris akan menjalankan tugas kepala terlebih dahulu agar roda pemerintahan tetap berjalan,” terang Didi. 

Disampaikan Didi, masa tugas Plt Kepala BPBD BS ditetapkan sampai dilantiknya pejabat definitif.

Apalagi Kepala BPBD juga menjadi salah satu yang disertakan dalam lelang seleksi JPTP beberapa waktu lalu.

Hasil seleksi lelang JPTP sendiri tinggal menunggu rekomendasi KASN untuk dilantik.

“Jika rekomendasi KASN sudah keluar persetujuan dari tiga besar hasil lelang 14 JPTP, diharapkan agar segera dilantik. Termasuk jabatan kepala BPBD,” pungkas Didi. (one)

Sumber: