Gusnan Ajak Sandiaga S Uno Ke Bengkulu Selatan

Gusnan Ajak Sandiaga S Uno Ke Bengkulu Selatan

AKRAB : Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi tampak akrab dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga S Uno beberapa hari lalu saat di Pagaralam Sumsel -wawan suryadi-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi mengajak Menparkraf Sandiaga Salahudin Uno berkunjung ke Bumi Sekundang Setungguan.

Ajakan tersebut disampaikan Gusnan saat bertemu dengan Menparekraf di Kota Pagar Alam Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) beberapa waktu lalu.

“Paling tidak pak Menteri sudah mendengar langsung ajakan saya, mudah-mudahan suatu hari nanti beliau bisa datang ke BS," kata Gusnan Mulyadi.

Menurut Gusnan, bukan tanpa alasan ia mengajak Menparekraf untuk datang dan berkunjung ke Kabupaten BS. Sebab, banyak potensi yang perlu dikenalkan. Mulai dari desa wisata hingga wisata alam yang ada di daerah ini.  

Secara geografis dijelaskan Gusnan, Kabupaten BS terletak di pesisir barat dan hal tersebut menjanjikan bagi wisata pantai. Sehingga jika Menteri langsung yang datang, tentu dapat dikenalkan langsung wisata andalan BS tersebut.

BACA JUGA:Danau Kuranding, Surga Tersembunyi di Desa Tanjung Beringin

Jika Sandiaga S Uno benar benar datang ke Bengkulu Selatan, Gusnan mengaku akan membawanya keliling ke seluruh wisata yang ada di daerah ini.

Mulai dari objek wisata pantai, danau dan desa desa yang saat ini sedang menggalakkan pengembangan destinasi wisata. Tujuannya agar menteri Sandiaga S Uno dapat melihat secara langsung potensi yang dimiliki Bengkulu Selatan sehingga kedepan ada program khusus dari Kementerian Parekarf yang bisa diglontorkan untuk membangun sektor pariwisata di Bumi Sekundang Setungguan.

"Kami berkomitmen agar bisa mendatangkan orang-orang pusat dan lobi pemerintah pusat," pungkasnya. (one)

Sumber: gusnan mulyadi