Seluruh OPD Diminta Dukung Persiapan Zikir Akbar

Seluruh OPD Diminta Dukung Persiapan Zikir Akbar

RAPAT : Bupati Gusnan Mulyadi dan Sekda Sukarni bersama para pejabat jajaran Pemkab Bengkulu Selatan saat rapat kesiapan zikir akbar nasional-Wawan Suryadi-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Persiapan Zikir Akbar Nasional yang akan digelar 5 November 2022 mendatang di Bumi Sekundang Setungguan terus dimaksimalkan.

Bagian Kesra Setkab BS menggelar rapat koordinasi bersama Naqsabandiyah Bengkulu Selatan, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), MUI, Kemenag, Kepala OPD serta Camat.

Saat rapat yang digelar di ruang rapat Sekretariat Daerah tersebut bupati meminta kepada kepanitiaan dan seluruh OPD segera mempersiapkan kebutuhan teknis dalam pelaksanaan kegiatan. Khususnya MCK (mandi, cuci dan kebersihan). Karena kegiatan akan dipusatkan di halaman kantor bupati.

BACA JUGA:Zikir Akbar Nasional, Pemkab Bengkulu Selatan Bakal Hadirkan KSP Moeldoko dan 2 Menteri

“Khusus kamar mandi di lingkungan perkantoran, mohon diperhatikan kebersihannya dan ketersediaan air. Juga Gedung Olahraga (GOR) yang nantinya bisa dipakai untuk nginap dan lain-lain, itu mohon dipersiapkan dan dibersihkan,” kata Bupati, Kamis, 5 Oktober 2022.

Bupati juga meminta penanganan yang baik terhadap para undangan terkhusus tamu VIP dan VVIP, mengingat yang akan hadir nanti tokoh nasional. Sejauh ini jemaah yang sudah terdaftar dan akan mengikuti zikir akbar ini sudah sebanyak 11.000 orang yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia.

“Kegiatan ini merupakan event nasional jadi harus dipersiapkan dengan lebih matang,” pesan Gusnan. (one)

Sumber: bupati bengkulu selatan