DLHK Bengkulu Selatan Kembali Tata Median Jalan

DLHK Bengkulu Selatan Kembali Tata Median Jalan

KOTA: Selain mengecat median jalan, petugas DLHK juga rutin merawat tanaman pelindung di median jalan untuk mempercantik wajah Kota Manna Bengkulu Selatan beberapa waktu lalu-Rezan Okta Wesa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM – Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) kembali menata median jalan dua jalur di dalam Kota Manna.

Penataan bertujuan untuk mempercantik wajah kota serta mendukung program penghijauan lingkungan.

“Beberapa tanaman hias yang mati maka segera diganti, begitupun cat median jalan yang pudar sudah dicat ulang. Penataan ini untuk mempercantik wajah Kota Manna,” ujar Kepala DLHK BS, Ir. Haroni.

BACA JUGA:Ratusan Tenaga Non-ASN DLHK Dijamin BPJS Ketenagakerjaan

Ia menambahkan, kondisi median jalan dua jalur saat ini perlu diperhatikan secara khusus. Pasalnya, beberapa tanaman di median tersebut rentan rusak ataupun mati.

Terlebih median jalan di kawasan pedesaan, yang kerusakannya sering kali diakibatkan ternak liar.

“Untuk tanaman obat keluarga dan rempah tetap kami pertahankan, meski harus monitor rutin oleh petugas,” beber Haroni.

BACA JUGA:DLHK Tanam Bunga Tabebuya

Kedepan, pihaknya juga berkeinginan menambah beberapa fasilitas di seputaran median jalan. Mulai dari tong sampah organik dan non organik, serta beberapa papan imbauan untuk menjaga kebersihan lingkungan.

“Termasuk kontainer sampah, juga akan kami tambah agar warga lebih mudah membuang sampah rumah tangga,” pungkas Haroni. (rzn)

Sumber: