FANTASTIS! Harta Wanita Terkaya di Indonesia 2023 Ini Bisa Biayai Belanja Provinsi Bengkulu Selama 23 Tahun

FANTASTIS! Harta Wanita Terkaya di Indonesia 2023 Ini Bisa Biayai Belanja Provinsi Bengkulu Selama 23 Tahun

Ilustrasi harta-istimewa-pexels.com

RASELNEWS.COM - Majalah Forbes merilis wanita terkaya di Indonesia tahun 2023. Berdasarkan laporan Forbes Real Time Billionaires, Selasa (11/4/2023), ada 3 wanita terkaya di Indonesia 2023.

Bahkan satu dari tiga wanita tersebut memiliki harta senilai Rp72 triliun.

BACA JUGA:Viral di Jepara! Video Karyawati Pabrik Garmen Bukber dengan Miras

Jika dibandingkan APBD Provinsi Bengkulu tahun 2023 sebesar Rp3 triliun, maka total harta wanita terkaya di Indonesia ini setidaknya bisa membiayai belanja daerah Provinsi Bengkulu selama 23 tahun lamanya.

Diketahui, Indonesia masuk jajaran negara dengan jumlah orang terkaya terbanyak di dunia.

BACA JUGA:Viral Curhat Istri Ini Bongkar Perselingkuhan Suami dan Karyawatinya

Setidaknya ada 29 warga Indonesia yang tajir dan masuk daftar orang terkaya di dunia 2023 versi Forbes.

Nah, dari 29 miliader ini, 3 diantaranya adalah wanita. Siapa mereka? Berikut daftar 3 wanita terkaya di Indonesia 2023 versi Forbes.

BACA JUGA:Rayo Vallecano Taklukan Barcelona Dengan Skor 2-1

1. Marina Budiman

Marina Budiman masih menghiasi daftar wanita terkaya di Indonesia. Versi Forbes 2023, harta Marina mencapai USD1,1 miliar atau setara Rp16,5 triliun.

Marina Budiman berusia 61 tahun dan sumber terbesar Marina Budiman berasal dari kepemilikan sahamnya di PT DCI Indonesia.

BACA JUGA:Video Bus SAN Padang-Bengkulu Ditembak di Muratara Viral di TikTok

Dia menjadi salah satu pendiri dan Presiden Komisaris di perusahaan tersebut.

2. Dewi Kam

Dewi Kam menjadi wanita terkaya di Indonesia saat ini dengan total kekayaan mencapai USD4,8 miliar dollar AS atau sekitar Rp 71,52 triliun (kurs Rp15.000 per USD).

BACA JUGA:Viral Pendeta Hindu Radikal Yati Narsinghanand Ingin Rebut Kabah dan Sebut Air Zamzam Sungai Gangga

Dewi Kam berusia 72 tahun mempunyai sumber kekayaan dari batu bara. Ia juga memiliki

saham di perusahaan Bayan Resources (BYAN) dan perusahaan pembangkit listrik.

Nama Dewi Kam muncul dalam daftar 10 orang terkaya Indonesia versi Forbes Real Time dengan kekayaannya menyentuh 4,8 miliar dollar AS atau sekitar Rp 71,52 triliun.

Sumber: diolah dari berbagai sumber