Remaja Putus Sekolah di Bengkulu Selatan Nekat Bobol Warung, Begini Akibatnya

Remaja Putus Sekolah di Bengkulu Selatan Nekat Bobol Warung, Begini Akibatnya

remaja putus sekolah diamankan polisi karena nekat bobol warung-sugio-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Seorang remaja putus sekolah di BENGKULU SELATAN berinisial RHB (16), warga Kecamatan Manna nekat membobol warung.

Remaja putus sekolah tersebut membobol pintu warung manisan milik Heko (35), warga Desa Suka Negeri Kecamatan Air Nipis.

BACA JUGA:8 Tanda Alam Wajib Diketahui, Ada Bulan Penuh Rezeki dan Bulan Sakitan, Nomor 3 Mengerikan

BACA JUGA:Tiga Doa Yang Harus Dipanjatkan Istri Agar Suami Mendapatkan Rizki Yang Halal dan Berkah

Kemudian remaja tersebut menggasak uang tunai sebesar Rp2 juta dari dalam laci meja dan 2 slop rokok Sampoerna dan 7 bungkos rokok LA bold.

Perbuatan jahat itu terjadi Sabtu (29/7) dini hari. Pelaku masuk ke dalam warung korban dengan cara mencongkel pintu.

BACA JUGA:Meski Sederhana, Kebiasaan Ini Ternyata Bisa Meningkatkan Rezeki Berlipat Ganda

BACA JUGA:Tak Mau Dihubungi Nomor WhatsApp yang Tidak Disimpan? Begini Caranya

Saat pelaku beraksi pemilik warung sedang tertidur lelap, sehingga pelaku leluasa beraksi.

Korban mengetahui warungnya dibobol saat istrinya terbangun dari tidur dan melihat pintu belakang rumah dalam keadaan terbuka.

Korban dan istrinya kemudian langsung memeriksa isi warung. Benar saja, uang Rp2 juta yang diletakan di dalam laci meja di warung sudah hilang, 2 slop rokok Sampoerna dan 7 bungkus LA bold tidak ada lagi di tempat.

BACA JUGA:Fenomena Full Moon Bersamaan Prigee, Begini Cara Menghitung Waktu Pasang Air Laut Secara Tradisional

BACA JUGA:Tiga Perbuatan Yang Mendatangkan Dosa Jariyah Bagi Perempuan, Bahkan Dijadikan Ujian Bagi Lelaki

Korban kemudian melaporkan peristiwa ini ke polisi.

Sumber: kasi humas polres bengkulu selatan