Honda RS125 FI: Adik Sonic 150R Resmi Dirilis, Bodi Ramping, Desain Seperti Ayam Jago

Honda RS125 FI: Adik Sonic 150R Resmi Dirilis, Bodi Ramping, Desain Seperti Ayam Jago

Honda RS125 FI-istimewa -tangkapan layar YT DH99 Official

RASELNEWS.COM - Nama Honda Sonic 150R, tentu sudah tak asing lagi bagi motor mania. Motor ayam jago ini dipasarkan oleh Astra Honda Motor di Indonesia.

Honda Sonic 150R memiliki desain yang agresif dengan headlamp yang tajam, bodi ramping dengan bagian belakang yang sedikit miring, dan dilengkapi dengan suspensi monosok yang memberikan kesan sporty.

BACA JUGA:Skutik SYM Mio 110 Guncang Pasar Otomotif, Desain Serupa Honda Genio, Harga Lebih Murah

Namun, tahukah Anda bahwa Honda memiliki motor serupa dengan mesin 125cc? Tak heran jika motor ini dijuluki sebagai adik dari Honda Sonic 150R, yaitu Honda RS125 FI yang kini telah dirilis di Filipina.

Jika dibandingkan dengan spesifikasi Honda Sonic 150R, Honda RS125 FI tentu jelas kalah.

Honda RS125 FI mengusung desain seperti ayam jago dengan bagian belakang mirip motor bebek, namun memiliki suspensi depan model teleskopik yang lebih panjang mirip motor sport.

BACA JUGA:Bisa Manual dan Matic! Skutik Honda XADV 750 2024 Pas Banget untuk Sang Petualang

Dapur pacunya menggunakan mesin 4-tak 125cc PGMSI berpendingin udara, mampu menghasilkan tenaga sebesar 9,54 DK pada 7.500 rpm dengan torsi puncak 9,55 Nm pada 6.500 RPM.

Tenaga dan torsi tersebut dikirim ke roda belakang melalui transmisi manual empat percepatan. Mesin ini sudah memenuhi standar emisi Euro 3, sehingga membuatnya sangat irit bahan bakar.

BACA JUGA:Dibanderol Rp 15 Juta, Skutik Honda Pesaing Yamaha Fazzio Ini Memiliki Desain Tak Lazim Tapi Memukau

Honda RS125 FI dilengkapi dengan shock depan teleskopik, rem cakram di bagian depan, tromol di bagian belakang, dan tangki berkapasitas 3,9 liter.

Panel instrumennya masih menggunakan analog dan indikator lampu tradisional. Dengan bobot 104 kg di Filipina, motor ini tersedia dalam beberapa pilihan warna dengan harga sekitar Rp 21,8 juta.

BACA JUGA:Motor Listrik Honda EM1 e atau EM1 e: Plus: Pilih Mana? Cek Spesifikasinya

Bagaimana menurut Anda? Apakah motor ini layak untuk dijual di Indonesia?. (red)

Sumber: