All New Honda Stylo 160 Resmi Mengaspal di Indonesia, Ada 2 Tipe dan 6 Warna, Segini Harganya

All New Honda Stylo 160 Resmi Mengaspal di Indonesia, Ada 2 Tipe dan 6 Warna, Segini Harganya

Honda Stylo 160 hadir di Indonesia-istimewa-raselnews.com

RASELNEWS.COM - PT Astra Honda Motor akhirnya resmi meluncurkan model sepeda motor terbaru mereka, yaitu New Honda Stylo 160 dengan menyajikan 2 tipe dan 6 warna pilihan.

Motor ini menampilkan desain modern klasik retro yang sangat stylish, dengan mesin berkapasitas 160 cc dan teknologi ISB.

BACA JUGA:Jupiter Bangkit, Motor Bebek Yamaha Ini Tampil Lebih Langsing, BBM Lebih Irit Dari Honda Beat, Harga 15 Jutaan

Stylo mengusung konsep modern klasik retro yang kental dengan nuansa vintage, terlihat dari bentuk bodi yang bulat dan lampu LED yang ikonik, memberikan kesan premium dan fashionable.

Skutik ini juga menawarkan kenyamanan dalam berkendara dengan jarak terendah ke tanah sebesar 151 mm, cocok untuk berbagai kondisi jalan.

BACA JUGA:Skutik Honda Ini Pelopor Mesin 160 CC, Pernah Masuk Indonesia, Tapi Ditarik Lagi, Kok Gitu?

Mesinnya berpendingin cairan, menghasilkan tenaga sebesar 15,3 daya kuda dan torsi maksimum 13,8 Nm. Teknologi PGM-FI dan sistem ISS (Idling Stop System) pada mesinnya membuat konsumsi bahan bakar menjadi lebih hemat.

All New Honda Stylo 160 dilengkapi dengan berbagai fitur canggih seperti lampu LED depan dan belakang, Honda Smart Key, USB charger, tip A antilock braking system (ABS) pada tipe tertentu, serta panel meter digital.

BACA JUGA:Mobil Suzuki Grand Vitara 7 Kursi Segera Hadir, Musuh Baru Toyota Rush dan Honda CRV Nih

Motor ini tersedia dalam dua tipe, yaitu ABS dan CBS, dengan total 6 varian warna yang menarik.

Harga New Honda Stylo 160 dibedakan berdasarkan tipe, dengan tipe ABS dihargai sekitar Rp30.425.000, sementara tipe CBS dijual seharga Rp27.550.000.

BACA JUGA:Suzuki Solio Bandit, Mirip Grand Max Tapi Semewah Toyota Alphard, Harga? Lebih Murah Honda Brio

Motor baru ini menawarkan desain yang keren, terutama dengan penggunaan rangka non-Isa, yang dapat menjadi daya tarik tersendiri. (and)

 

Sumber: