Vivo V30 5G Rilis di Indonesia? Cek Dulu Spesifikasi dan Harganya

Vivo V30 5G Rilis di Indonesia? Cek Dulu Spesifikasi dan Harganya

Vivo V30 5G-istimewa-youtube imtekno

RASELNEWS.COM - Vivo V30, sebagai penerus dari seri V29 yang sukses meraih hati konsumen Indonesia tahun lalu, dijadwalkan dirilis pada bulan Februari 2024.

Bagaimana dengan spesifikasi dan harganya? Perlu diketahui, seri terbaru ini diharapkan membawa banyak peningkatan signifikan, terutama dalam hal kamera dan chipset yang semakin powerful.

Dengan peningkatan ini, Vivo V30 diharapkan tidak hanya melanjutkan kesuksesan pendahulunya tetapi juga menetapkan standar baru dalam inovasi dan teknologi smartphone.

BACA JUGA:Samsung Luncurkan 3 HP Baru Tahun 2024, Fitur Makin Canggih, Baterai Jumbo, Kamera Jernih, Ini Spesifikasinya

Vivo terus meningkatkan standar dalam industri smartphone, terutama dengan fokus pada lini kamera dan penggunaan chipset yang semakin bertenaga.

Salah satu sorotan utama dari Vivo V30 adalah integrasi chipset Snapdragon 7 generasi 3 yang menjanjikan performa lebih kencang dibandingkan pendahulunya.

Snapdragon 778G ini menandakan komitmen Vivo dalam menyediakan teknologi terdepan, terutama bagi pengguna yang mengutamakan kecepatan dan efisiensi dalam pemrosesan data.

BACA JUGA:Cek Sekarang! 6 Model HP Xiaomi ini Kebagian Update HyperOS Januari 2024

Desain Vivo V30 juga layak mendapatkan perhatian khusus, dengan bagian belakang perangkat ini menampilkan dua blok persegi yang unik.

Salah satu berfungsi sebagai rumah untuk kamera belakang yang canggih, sementara yang lainnya adalah tempat untuk Aura Lightite LED inovatif.

Dengan bahan belakang berupa kaca, bingkai plastik, dan sertifikasi IP54 untuk ketahanan terhadap debu dan percikan air, Vivo V30 dirancang untuk menemani aktivitas sehari-hari penggunanya tanpa kekhawatiran.

BACA JUGA:10 Daftar HP Xiaomi Spek Dewa Harga Rp 2 Jutaan! RAM 12/256GB, Kamera Leica, Snapdragon 8 Gen-1

Dengan ketebalan body hanya 7,5 mm dan berat sekitar 185 gram, Vivo V30 menawarkan kenyamanan luar biasa saat digenggam.

Layar Amoled Vivo V30 menetapkan standar baru dengan resolusi 12260 x 2800 piksel, refresh rate 120 Hz, dan touch sampling rate 300 Hz.

Kecerahan puncaknya mencapai 2.800 nits, memberikan visibilitas yang luar biasa bahkan di bawah sinar matahari langsung.

Layar ini dilindungi oleh Gorilla Glass 5, mendukung HDR10 Plus dan Dolby Vision, menjanjikan kualitas gambar yang luar biasa.

BACA JUGA:Buruannn, 7 HP RAM 12GB Terbaru Turun Harga Hingga Rp 1 Juta, Ada Vivo hingga Poco

Vivo V30 juga telah mendapatkan sertifikasi Widevine L1, memungkinkan streaming konten HD dari Netflix dan platform lainnya tanpa hambatan.

Sumber: