Toyota Rumion, Perpaduan Mobil MPV Innova dan Suzuki Ertiga, Harga Jual Mulai Rp 190 jutaan

Toyota Rumion, Perpaduan Mobil MPV Innova dan Suzuki Ertiga, Harga Jual Mulai Rp 190 jutaan

Toyota Rumion-istimewa-raselnews.com

RASELNEWS.COM - Toyota telah merilis sebuah MPV baru yang didasarkan pada Suzuki Ertiga. Mobil MPV ini disebut-sebut memiliki tampilan yang mirip dengan Innova.

Setelah sukses diluncurkan di Afrika Selatan, kini giliran India yang mendapatkan mobil baru dari Toyota yang diberi label Rumion.

Toyota Rumion hadir di India untuk melengkapi line up MPV Toyota, sebagai bagian dari kerja sama antara Toyota dan Maruti Suzuki.

BACA JUGA:MPV Elegan dengan Teknologi Canggih Cocok Dibawa Mudik, Harga Tak Sampai 300 Juta

Mobil ini menawarkan desain yang menarik dengan beberapa perbedaan pada bagian eksteriornya, seperti grill heksagonal dengan motif honeycomb, foglamp baru, dan velg dual-tone berukuran 15 inci.

Dimensi Rumion mirip dengan Suzuki Ertiga , dengan kemampuan menampung 7 penumpang.

Bagian dalam Toyota Rumion terlihat elegan dengan aksen panel kayu dan kombinasi warna yang mencolok. Meskipun masih menggunakan panel meter analog, setir dilengkapi dengan tombol audio dan pengaturan Cruise Control.

BACA JUGA:MPV Honda Odyssey Makin Memukau! Interior Setara Toyota Alphard, Kabin Luas dengan Fitur Terkini

Fitur hiburan di dalamnya termasuk sistem audio Smart Play dengan layar sentuh 17,78 cm yang mendukung Android Auto, Dir kabel, dan Apple CarPlay.

Untuk keselamatan, Rumion dilengkapi dengan dual airbag, pengereman EBS dengan EBD, immobilizer mesin, electronic stability program (ESP), dan Hill Hold Assist.

Di bawah kap mesin, Toyota Rumion untuk pasar India menggunakan mesin bensin K15J 1,5 liter dengan teknologi Smart Hybrid, menghasilkan tenaga puncak 103 PS dan torsi 137 Nm.

BACA JUGA: Nissan Elgrand 2025 Hadir dengan Fitur Canggih, MPV Mewah Standar dengan Kenyamanan Setara Toyota Alphard

Tersedia pilihan transmisi manual 5 percepatan atau otomatis 6 percepatan. Selain versi bensin, ada juga varian CNG dengan mesin yang sama. Konsumsi bahan bakar Rumion versi bensin mencapai 20,51 km/l, sementara versi CNG mencapai 26,11 km/kg.

Rumion diposisikan sebagai produk MPV Toyota di bawah Innova High Cross atau Innova Zenix. Harganya bervariasi, namun untuk varian rendah dengan transmisi manual di India dijual seharga 10,29 lakh atau sekitar Rp 190 jutaan.

Mobil ini baru tersedia di Afrika Selatan dan India, namun mungkin akan masuk ke pasar Indonesia di masa depan. Dengan persaingan yang ketat di industri otomotif, Toyota terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

BACA JUGA:MPV Bekas Mewah Ini Turun Harga, Cuma Dibanderol 90 Jutaan, Fiturnya Sekelas Toyota Alphard

Bagaimana pendapat Anda tentang mobil baru Toyota ini? (and)

Sumber: