Oppo Resmi Hadirkan Ponsel Murah dI Indonesia

Oppo Resmi Hadirkan Ponsel Murah dI Indonesia

Hp TErbaru 2024, Oppo Reno 12 F -Istimewa-Tangkapan Layar Youtube Berita Tekno

RASELNEWS.COM - Oppo kembali menghadirkan versi murah dari jajaran Oppo Reno 12 series, yaitu Oppo Reno 12F.

Perangkat ini sebelumnya telah diluncurkan di pasar Eropa dengan nama Oppo Reno 12 FS, namun di pasar Asia, termasuk Indonesia, akan dikenal sebagai Oppo Reno 12F.

Varian ini hadir dengan harga yang lebih terjangkau dan beberapa perbedaan dari varian standarnya.

BACA JUGA:Cara Nonton EURO 2024! Gratis dan Berlangganan, Bisa Ditonton di HP & TV

1. Desain dan Tampilan

Oppo Reno 12F memiliki desain yang lebih flat dengan frame mengotak simetris di seluruh sisi.

Bagian belakangnya juga rata, dengan modul kamera berbentuk lingkaran besar yang ditempatkan di tengah atas untuk menampung sejumlah lensa kamera dan LED Flash.

Warna finishing-nya mirip dengan versi standar.

BACA JUGA:Menonton Live Streaming Pertandingan EURO 2024 Lewat HP Saja, Begini Caranya

Di bagian depan, Oppo Reno 12F kembali menyajikan layar datar dengan desain lubang kecil di bagian tengah atas.

Spesifikasinya tetap menjanjikan dengan panel AMOLED seluas 6,67 inci, resolusi Full HD Plus, dan refresh rate mencapai 120 Hz. Sensor fingerprint juga sudah ditempatkan di dalam layar.

2. Performa

Di sektor dapur pacu, Oppo Reno 12F beralih ke produk MediaTek, yaitu Dimensity 6300.

Prosesor ini dibuat dengan fabrikasi 6nm dan menggunakan dua core Cortex-A76 dengan kecepatan 2,4 GHz serta empat core Cortex-A55 dengan kecepatan 2 GHz.

BACA JUGA:4 Unit HP Milik Satu Keluarga di Bengkulu Selatan Raib Digasak Maling, Nih Identitas Tersangkanya

GPU-nya menggunakan Mali-G57 MP2 dengan skor Antutu sekitar 400.000-an.

Sumber: youtube berita tekno