Jangan Sampai Putus di Jalan, Kenali 4 Ciri Fan Belt Mobil Anda Harus Segera Diganti

Jangan Sampai Putus di Jalan, Kenali 4 Ciri Fan Belt Mobil Anda Harus Segera Diganti

Ciri fan belt mobil harus diganti-istimewa-raselnews.com

RASELNEWS.COM - Fan belt, yang juga dikenal sebagai tali kipas merupakan komponen penting pada mobil yang terbuat dari karet.

Fungsi utamanya meliputi meneruskan tenaga putaran mesin ke AC, water pump, alternator, dan berbagai komponen mesin lainnya.

Mengingat pentingnya fan belt, pemilik mobil perlu memeriksanya secara rutin dan memahami kapan harus menggantinya.

BACA JUGA:Mobil CVT Diminta Waspada di KM 100 Ribuan, Patuhi 4 Hal Ini! Berikut Alasannya

Berikut ini adalah 4 ciri bahwa fan belt mobil Anda harus segera diganti:

1. Timbulnya Retakan pada Karet

Jika fan belt sudah mulai retak, ini tanda bahwa karet mulai kehilangan elastisitas. Retakan pada fan belt dapat mengurangi kemampuannya menahan gesekan dan panas yang dihasilkan oleh mesin, sehingga harus segera diganti untuk menghindari putus di jalan.

2. Fan Belt Mengendur

Fan belt yang sudah mengendur tidak akan bekerja sesuai dengan timing yang seharusnya, mempengaruhi kinerja komponen yang terhubung dengannya. Pastikan untuk menyetel fan belt dengan benar, tidak terlalu kencang atau terlalu kendur.

BACA JUGA:Murah dan Nyaman, 4 Penyakit Ini Menghantui Mobil Toyota Calya dan Daihatsu Sigra

3. Gerigi pada Fan Belt Aus

Fan belt memiliki permukaan yang bergerigi. Jika gerigi ini mulai aus, cengkraman fan belt akan berkurang drastis. Penggantian fan belt harus segera dilakukan agar tidak mengganggu kinerja mesin mobil.

4. Munculnya Suara Decit dari Mesin

Jika terdengar suara decit dari mesin mobil saat dihidupkan, itu bisa menjadi tanda bahwa fan belt tidak bisa memutar dengan baik.

Suara ini timbul akibat selipan pada bagian mesin, menandakan bahwa fan belt perlu diganti untuk mencegah penurunan kinerja mesin.

BACA JUGA:Merawat Mobil Bukan Perkara Mudah, Apalagi Mobil Warna Putih, Begini Tips Perawatan Agar Tetap Kinclong

Lantas apa yang terjadi jika Fan Belt putus saat mobil dikendarai? Ditekankan untuk berhenti dan mengganti fan belt yang putusn tersebut.

Jangan dipaksakan. Meski mobil tetap bisa dijalani, namun risiko kerusakan akan bertambah parah. Alternator yang tidak bisa berfungsi akan menyebabkan aki tidak bekerja atau mengisi.

Sumber: