Jelang Pertandingan Timnas Indonesia Vs China, Shin Tae-yong Singgung Keputusan Wasit

Jelang Pertandingan Timnas Indonesia Vs China, Shin Tae-yong Singgung Keputusan Wasit

Menjelang Pertandingan Timnas Indonesia VS Timnas Cina! Shin Tae Yong Singgung Keputusan Wasit! -Istimewa-IST, Dokomen

RASELNEWS.COM - Menjelang pertandingan Timnas Indonesia vs China di lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia, menyinggung soal wasit melalui unggahannya di media sosial.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut membagikan beberapa foto perjalanan skuad Garuda saat menghadapi Bahrain dan menuju Qingdao, China.

BACA JUGA:Jelang Lawan China, Dua Pemain Timnas Indonesia Dikabarkan Cidera

BACA JUGA:Persiapan China Menjelang Laga Melawan Timnas Indonesia, Langka dan Misterius

Dalam keterangan foto yang diunggahnya, STY tampak menyindir wasit Ahmed Al Kaf, yang memimpin pertandingan melawan Bahrain.

Keputusan kontroversial wasit tersebut tampaknya masih belum dilupakan oleh STY, terutama terkait gol penyama kedudukan Bahrain yang disahkan melebihi waktu tambahan yang diberikan.

BACA JUGA:Kevin Diks Siap Perkuat Timnas Indonesia, Begini Karir Pria Berdarah Ambon Ini di FC Copenhagen

BACA JUGA:8 Negara Asia yang Diprediksi Lolos ke Piala Dunia 2026 oleh Presiden FIFA, Timnas Indonesia?

"Berangkat ke Bahrain dan berlatih, wasit merebut kemenangan, dan pindah ke Qingdao, China dengan pesawat carter Garuda," ujar Shin Tae-yong di akun Instagram pribadinyanya.

Gol tersebut membuat kemenangan Indonesia yang sudah di depan mata sirna, dan pertandingan berakhir imbang 2-2.

Kini, Timnas Indonesia menuju China dengan target meraih tiga poin pertama mereka di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BACA JUGA:Sudah Gabung Skuad Garuda di Bahrain, Mees Hilgers Ungkap Perasaannya di Timnas Indonesia

BACA JUGA:Tiba di Bahrain, Jay Idzes Punya Pesan untuk Fan Timnas Indonesia

Saat ini, Jay Idzes dan kawan-kawan baru mengumpulkan tiga poin dari tiga hasil imbang, dan menempati peringkat Kelima klasemen Grup C. (**)

Sumber: