Krokot Bayam Batang Merah: Sayuran atau Tanaman Hias?
Krokot Bayam Batang Merah: Sayuran atau Tanaman Hias? -istimewa-raselnews.com
RASELNEWS.COM - Kata 'Bayam' dalam tanaman Krokot Bayam Batang Merah kerap menimbulan pertanyaan apakah tanaman ini bisa dimakan atau hanya sebatas tanaman hias.
Ya, tanaman ini termasuk dalam jenis Bayam-bayaman. Hanya saja memang bentuknya berbeda dari Bayam yang biasa kita konsumsi.
Meski begitu, tanaman ini juga bisa dikonsumsi selain dijadikan tanaman hias.
BACA JUGA:Jangan Memotong Daging dan Sayur dengan Talenan yang Sama, Ini Alasannya
Krokot Bayam Batang Merah atau dengan nama ilmiah Iresine herbstii aureo-reticulata, merupakan tanaman tahunan asal Brazil dengan daun lebat dan batang tegak.
Tanaman ini tumbuh subur di daerah hangat dengan paparan sinar matahari langsung.
Di luar negeri, tanaman ini dikenal sebagai "lipstick plant" atau "chicken gizzard plant", sedangkan di Indonesia lebih sering disebut Krokot Bayam Batang Merah.
BACA JUGA:Agar Tidak Keracunan! Lakukan 3 Cara Menghilangkan Pestisida Pada Sayur dan Buah
Tanaman ini terdiri dari dua jenis utama, yaitu Bayam Merah dan Krokot Bayam Batang Merah, yang sedikit berbeda dalam warna dan pola daunnya.
Kedua jenis ini memiliki daya tarik visual tinggi dan nilai jual yang baik. Berikut Ciri-Ciri Krokot Bayam Batang Merah:
1. Daun
Daunnya sangat mencolok dengan warna hijau gelap atau merah keunguan yang berpola urat merah atau merah jambu.
Pola warna ini yang menjadikan tanaman ini dinamakan aureo-reticulata karena menciptakan tampilan daun yang kontras dan indah.
2. Batang
Batangnya kokoh dan berwarna merah muda hingga merah keunguan, yang menambah daya tarik visual tanaman ini.
3. Bunga
Bunganya kecil dan kurang mencolok, sehingga daya tarik utamanya memang ada pada daun yang berwarna-warni.
BACA JUGA:Suka Makan Sayur Sawi? Anda Beruntung Bisa Terhindar Penyakit Paling Mematikan di Indonesia
4. Ukuran
Tinggi tanaman ini bisa mencapai 30 hingga 60 cm, tergantung kondisi pertumbuhannya.
Perawatan Krokot Bayam Batang Merah cukup mudah. Tanaman ini lebih suka tempat yang terkena sinar matahari penuh atau setengah teduh, dengan tanah yang lembab namun tidak tergenang air.
BACA JUGA:Meski Enak dan Nikmat, Sayuran Ini Baiknya Dihindari Penderita Kolesterol, Berikut Daftarnya
Tanaman ini cocok untuk iklim hangat hingga sedikit dingin.
Krokot Bayam Batang Merah sering digunakan sebagai tanaman hias di taman atau dalam pot. Daunnya yang berwarna-warni mampu memperindah ruangan atau taman dengan tampilan eksotis.
Dengan keindahan daun dan batangnya serta perawatan yang mudah, tanaman ini menjadi pilihan populer bagi pencinta tanaman hias. (**)
Sumber: