RASELNEWS.COM, BENGKULU - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengatakan capaian vaksinasi di Provinsi Bengkulu sudah berada pada angka 73 persen, atau me lampaui target nasional. Pasalnya target nasional hanya 70 persen untuk mencapai kekebalan kelompok atau herd immunity.
"Pada hari ini (kemarin-red) capaian kita di tingkat Provinsi Bengkulu berada di angka 73 sekian persen. Di 10 kabupaten/kota semuanya sudah di atas 70 persen. Artinya target nasional bulan Desember 2021 itu sudah dicapai," tegas Rohidin usai meninjau vaksinasi massal Covid-19 bagi ASN dan Tenaga Harian Lepas (THL) Lingkungan Pemprov Bengkulu, Selasa (28/12). Meskipun telah mencapai target nasional, seluruh ASN lingkungan Pemprov Bengkulu tetap mendapatkan vaksinasi. ASN sebagai garda terdepan dalam memberikan pelayanan kepada publik harus dapat menjadi contoh dan teladan dalam menyukseskan program vaksinasi. Gubernur juga meminta para kepala OPD agar sama-sama mendukung program vaksinasi Covid-19. Gubernur mengimbau agar semua ASN bias mendapatkan vaksinasi. “Seluruh ASN, kecuali memang tidak direkomendasikan oleh tenaga kesehatan, harus divaksin," tegas Gubernur. Data Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu per 28 Desember 2021, capaian vaksinasi di Kota Bengkulu sudah 78,58 persen, Bengkulu Tengah 77,33 persen, Bengkulu Utara 74,85 persen, Kaur 73,29 persen, Bengkulu Selatan 73,02 persen, Lebong 72,99 persen, Seluma 71,62 persen, Kepahiang 70,69 persen, Rejang Lebong 70,41 persen dan Mukomuko 70,06 persen. (cia)Vaksinasi di Bengkulu Lampaui Target Nasional
Rabu 29-12-2021,14:18 WIB
Editor : Rasel01
Kategori :