RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Rangkaian proses penerimaan calon mahasiswa baru Perguruan Tinggi Negeri (PTN) 2022 telah dimulai. Pendafttaran tetap melalui tiga jalur utama. Yakni SNMPTN (seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri), SBMPTN (seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri), serta jalur mandiri.
Khusus pendaftaran kuliah melalui jalur SNMPTN, mulai dilaksanakan hari ini (14/2/2022) hingga 28 Februari mendatang. Sementara dua jalur lainnya, dilaksanakan setelah itu. “Pendaftaran SNMPTN digelar besok (hari ini), semua siswa yang termasuk dalam daftar eligible atau siswa yang direkomendasikan berdasarkan ketetapan nilai rapot. Silahkan untuk mendaftar serta ikuti prosesnya,” ujar Kepala Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan (BS), Diazdado Putrajaya, SE, M.Si. Proses pendaftaran SNMPTN dilakukan secara full daring. Siswa sebelumnya telah diarahkan untuk membuat akun LTMPT (lembaga tes masuk perguruan tinggi), yang nantinya digunakan untuk mengakses laman SNMPTN. “Khusus pembuatan akun LTMPT, penutupannya 15 Februai (besok). Artinya, siswa yang belum memiliki akun ini, tidak bisa lagi mendaftar SNMPTN,” kata Diazdado. Selama pendaftaran SNPMTN berlangsung, ada beberapa hal yang mesti disiapkan siswa. Diantaranya, berkas NISN (nomor induk siswa nasional) dan sudah diisikan di PDSS (pangkalan data siswa sekolah), pilihan PTN yang akan diikuti, pilihan jurusan kuliah yang bakal dituju (maksimal dua jurusan), dan yang terakhir adalah print out kartu peserta SNMPTN yang sudah tersedia di menu akun. “SNMPTN ini menyumbang 30 persen jumlah siswa yang bakal masuk ke PTN tanpa seleksi tertulis lagi. Artinya, keberuntungan terbesar ketika siswa lolos seleksi tersebut. Makanya, seluruh rangkaian seleksi harus dipenuhi dengan maksimal,” sambung Diazdado. Lanjutnya, siswa lebih baik mengisi dan melengkapi berkas pendaftaran di sekolah dengan didampingi oleh guru pembina. Hal ini guna meminimalisir kesalahan data dan error dalam mengkakses akun. “Biasanya sering ada trouble jaringan atau error akun. Makanya siswa harus daftar di sekolah, biar guru bisa mengawasi dan memberikan solusi ketika ada kendala,” jelasnya. Sementara jumlah siswa SMA/SMK di Kabupaten BS yang bakal lulus tahun ini berkisar 2500 siswa. Jumlah itu diantaranya sudah termasuk dalam siswa eligible SNMPTN 2022. Jika semuanya terakomodir, artinya 30 lulusan tahun ini sudah bisa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi tanpa tes mandiri. “Harapan kami, semua siswa yang terdaftar di SNMPTN ini dapat diterima. Ini juga berdampak bagi lulusan selanjutnya, serta menjadi tolak ukur bahwa pendidikan di BS sudah meningkat,” demikian Diazdado. (rzn)Pendaftaran SNMPTN Dibuka Hari Ini
Senin 14-02-2022,07:40 WIB
Editor : rasel03
Kategori :