RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Meski Pemkab BS berhasil meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas Laporan Keuangan tahun anggaran 2021, DPRD BS tetap meminta Bupati Gusnan Mulyadi mengevaluasi kemampuan para ASN. Sebab ada ASN di beberapa OPD yang dinilai kurang mampu bekerja hingga menjadi temuan BPK.
“Meminta Bupati melakukan evaluasi terhadap kemampuan ASN di OPD yang terdapat temuan BPK,” tegas Juru Bicara Gabungan Komisi DPRD BS, Supardi, S.Sos saat membacakan rekomendasi DPRD atas LHP BPK RI dalam rapat paripurna, kemarin (12/7). Ada tujuh poin rekomendasi DPRD BS atas LHP BPK RI. Di antaranya meminta Bupati memerintahkan seluru OPD menindaklanjuti semua temuan BPK. BACA JUGA:Adu Kambing, Rush dan Carry Ringsek Kelebihan bayar yang menjadi temuan BPK harus diselesaikan segera, meminta ASN lebih memahami aturan, meminta Bupati menegur OPD yang tidak taat dalam menindaklanjuti temuan BPK, dan menyarankan eksekutif meminta pertimbangan hukum dari Kejakasaan atau Kepolisian dalam menindaklanjuti temuan BPK. Dalam rekomendasi DPRD BS, disebutkan 23 item temuan atau catatan BPK. Dari 23 item tersebut, ada empat item yang mereka anggap fatal. Yakni adanya ASN yang menerima honor TPP tidak sesuai aturan, kelebihan bayar pengadaan barang dan jasa, temuan tata kelola keuangan OPD, dan temuan tata kelola aset belum sesuai standar akuntansi. “Kami meminta semua item yang menjadi temuan BPK diselesaikan tepat waktu. Atau paling lambat 60 hari sejak LHP diterima, sudah diselesaikan,” tegas Supardi. Sementara itu, Bupati BS Gusnan Mulyadi mengapresiasi masukan DPRD yang dituangkan dalam rekomendasi. Ia berjanji akan menindaklanjuti rekomendasi tersebut sesuai teknis dan aturan. (yoh)Evaluasi Kinerja ASN, Empat Temuan BPK Fatal
Rabu 13-07-2022,10:05 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Kategori :
Terkait
Sabtu 23-11-2024,13:37 WIB
Prakiraan Cuaca Wilayah Bengkulu dan Sekitarnya, Berdasarkan Informasi dari BMKG!
Selasa 19-11-2024,12:32 WIB
Orang Tua Siswa di Bengkulu Selatan Wajib Tahu! Begini Mekanisme Penyaluran dan Penerimaan Dana PIP
Selasa 19-11-2024,11:21 WIB
Guru Bengkulu Selatan Semakin Berkurang, Honorer Jadi Harapan
Selasa 19-11-2024,09:58 WIB
RAPBD Bengkulu Selatan 2025 Tembus Rp1 Triliun, Berikut Alokasi Belanjanya
Kamis 14-11-2024,16:12 WIB
Jadwal Debat Paslon Bupati dan Wabup Bengkulu Selatan Berubah! Lokasi Bukan di Gedung Pemuda, Ini Alasan KPU
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,09:24 WIB
Cara Daftar dan Syarat PPG Daljab 2024 untuk Guru SD-SMA melalui SIMPKB dan PMM
Sabtu 23-11-2024,12:58 WIB
Sony A7R V, Kamera Terbaik untuk Wedding Videographer
Sabtu 23-11-2024,20:17 WIB
Risiko Banjir dan Longsor Meningkat, Puncak Musim Hujan Diprediksi Januari-Februari 2025
Sabtu 23-11-2024,16:08 WIB
Jangan Anggap Remeh! Pentingnya Kontrol Gula Darah untuk Hidup Sehat
Sabtu 23-11-2024,13:37 WIB
Prakiraan Cuaca Wilayah Bengkulu dan Sekitarnya, Berdasarkan Informasi dari BMKG!
Terkini
Sabtu 23-11-2024,20:17 WIB
Risiko Banjir dan Longsor Meningkat, Puncak Musim Hujan Diprediksi Januari-Februari 2025
Sabtu 23-11-2024,19:17 WIB
Wahai Bunda, Ini Alasan Mengapa Sayur Bayam Sebaiknya Tidak Dihangatkan Kembali!
Sabtu 23-11-2024,18:02 WIB
Orang Tua Wajib Tahu! 5 Cara Menjaga Kesehatan Anak saat Musim Hujan
Sabtu 23-11-2024,17:34 WIB
Samsung Galaxy Ring Dilengkapi Fitur Canggih untuk Pantau Kesehatan, Dijual Rp6 Jutaan
Sabtu 23-11-2024,17:01 WIB