SELUMA, RASELNEWS.COM - Bupati Seluma Erwin Octavian menyayangkan kasus stunting atau balita yang gagal tumbuh di Seluma masih terbilang tinggi.
Data Dinas Kesehatan Seluma, terdapat 551 balita yang mengalami stunting atau mencapai 4,4 persen dari 12.488 balita, mengalami gagal tumbuh. Pemkab Seluma terus berjuang agar tidak ada lagi tambahan kasus stunting di Seluma. Semua balita diharapkan dapat tumbuh dengan normal. BACA JUGA:“Jangan Ada Senjengkal pun Wilayah Seluma Berpindah” Bupati pun memberikan arahan kepada penyuluh keluarga berencana (KB) serta relawan di Gedung Daerah Serasan Seijoan. Bupati menginginkan langkah konkret untuk menurunkan angka stunting. "Yang jelas ada beberapa aspek yang perlu dibenahi lagi. Salah satunya adalah jamban sehat dan pemenuhan gizi bagi ibu hamil. Sehingga saat melahirkan, bayi dalam keadaan sehat serta tidak gagal tumbuh," tegas Bupati. Bupati mengaku menemukan warga Seluma yang belum memiliki septic tank yang sehat. Bahkan ada sebagian saluran pipanya langsung ke sungai. BACA JUGA:Tahun 2023, Penerimaan Seluma Naik Rp77 Miliar "Kebiasaan tersebut harus dihilangkan. Seluma akan melaksanakan program gerakan 1.000 septic tank sehat untuk masyarakat yang belum memiliki jamban sehat," sambung Bupati. Pihak kecamatan juga diminta melakukan pendataan ulang warga yang belum memiliki septic tank dan jamban sehat. Selain itu, kasus stunting merupakan tolok ukur menilai apakah anak sudah mendapatkan kebutuhan gizi sesuai usianya atau tidak. Anak disebut stunting jika tinggi badannya tidak sesuai dengan usia, mengalami gizi buruk, infeksi berulang, dan masalah sosial. BACA JUGA:Pencuri Mobil Warga Seluma Bukan Pejahat Biasa, Nih...Daftar Kejahatannya Selama ini salah satu cara mencegah stunting yang sudah dikenal adalah memberikan asupan gizi kepada balita. Namun gizi cukup saja dinilai belum memenuhi kriteria mengatasi stunting, penggunaan jamban sehat juga diperlukan dalam rangka pencegahan. (rwf)Bupati Seluma Kesal Kasus Stunting Masih Tinggi
Selasa 18-10-2022,11:45 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Tags : #stunting
#bupati seluma
Kategori :
Terkait
Rabu 24-07-2024,21:59 WIB
Bukan Hanya Kurang Gizi, Faktor Keturunan Juga Jadi Penyebab Stunting, Berikut Cara Mencegahnya
Senin 15-07-2024,12:11 WIB
Alasan Mengapa Telur Baik untuk Tumbuh Kembang Anak
Sabtu 27-04-2024,07:15 WIB
Dukung Program Stunting, Pemdes Air Batang Kaur Perbaiki Fasilitas Posyandu
Kamis 11-01-2024,07:28 WIB
Kabar Baik Untuk Honorer di Kabupaten Seluma, Tahun Ini Pemda Usulkan 3.000 Formasi PPPK, Ini Rinciannya
Kamis 14-12-2023,10:03 WIB
Tenaga Honorer Seluma Jangan Cemas, Bupati Beri Angin Segar, Terutama untuk Honorer Pemadam Kebakaran
Terpopuler
Jumat 22-11-2024,17:44 WIB
Oknum LMS dan Wartawan di Seluma Bikin Resah, Puluhan Kades Ngaku Kerap Diintimidasi dan Diteror
Jumat 22-11-2024,11:33 WIB
Duh! 84 Pelamar PPPK 2024 Kemenag Eks THK II dan Non-ASN Dibatalkan
Jumat 22-11-2024,10:46 WIB
Berpeluang Besar Lolos! 15 Peserta Seleksi CPNS 2024 di Kabupaten Kaur Tanpa Saingan, Berikut Daftar Namanya
Jumat 22-11-2024,12:47 WIB
Dahsyat! Toyota Luncurkan Teknologi Baru, Mobil Listrik Tenaga Air! Cina Siapkan Tenaga Nuklir!
Jumat 22-11-2024,13:27 WIB
4 Kategori Honorer Ini Dicoret dari Pengangkatan PPPK 2024, Gagal Dapat NIP
Terkini
Jumat 22-11-2024,18:43 WIB
Kecerdikan Abu Nawas Ketika Diminta Membagi 23 Kambing Jadi 3 Secara Adil dengan Mudah
Jumat 22-11-2024,17:44 WIB
Oknum LMS dan Wartawan di Seluma Bikin Resah, Puluhan Kades Ngaku Kerap Diintimidasi dan Diteror
Jumat 22-11-2024,17:13 WIB
Apel Siaga Bawaslu Bengkulu Selatan! Jaga Integritas, Pastikan Tahapan Berjalan Aman, Jujur, dan Adil
Jumat 22-11-2024,15:43 WIB
Manfaat dan Cara Menanam Miracle Fruit, Si Buah Ajaib yang Baik Bagi Kesehatan
Jumat 22-11-2024,15:11 WIB