BENGKULU, RASELNEWS.COM - Program pemutihan pajak kendaraan bermotor yang digagas Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah telah berakhir pada 30 November 2022.
Program pembebasan pajak itu ditargetkan bakal dilanjutkan tahun 2023. Bahkan, bukan hanya untuk kendaraan roda dua dan empat, program pemutihan denda pajak kendaraan ini dicanangkan juga untuk kendaraan dinas yang menunggak pajak. BACA JUGA:Tahun Baru, Satpol PP Bengkulu Selatan Larang Jual Petasan dan Kembang Api Kepala Bidang Pengelolaan Pendapatan Daerah Provinsi Bengkulu, Yudi Karsa ST MSi mengatakan, potensi pendapatan dari tunggakan pajak kendaraan dinas itu mencapai miliaran rupiah. "Kalau dibagi per kabupaten/Kota, itu sampai puluhan miliar juga. Karena penghapusan kendaraan dinas kecuali lelang masih yang lama, masih tertunggak. Kecuali lelang ya," kata Yudi. BACA JUGA:UMP 32 Provinsi di Indonesia Ditetapkan, Bengkulu??? Menurut Yudi, kendaran dinas yang banyak tertunggak seperti roda dua yang merupakan hibah dari kementrian. Angkanya, kata Yudi, cukup banyak. Dengan pertimbangan itu, diharapkan nantinya banyak kendataan dinas yang bisa membayar pajak. "Ini kita lihat dulu. Termasuk yang program pajak saat ini, kalau antusias masyarakatnya sangat bagus. Per hari Selasa kemarin saja dalam sehari ada 800 orang yang membayar pajak," kata Yudi. BACA JUGA:Ketua DPRD Bengkulu Selatan Bawa Kabar Gembira untuk Tenaga Honorer, Simak Nih!!! Ditambahkan Yudi, target penghapusan pajak kendaraan ini sudah tercapai hampir 100 persen. Seperti realisasi pendapatan pajak kendaraan bermotor (PKB) dan juga Pembebas Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) Kepemilikan ke-2. “Kalau angkanya sudah 90 persen lebih dan itu sudah tercapai," pungkasnya. (cia)Horee..Pemutihan Pajak Kendaraan di Bengkulu Berlanjut di Tahun 2023
Kamis 01-12-2022,20:19 WIB
Reporter : admin53radarselatan
Editor : admin53radarselatan
Kategori :
Terkait
Jumat 22-11-2024,17:44 WIB
Oknum LMS dan Wartawan di Seluma Bikin Resah, Puluhan Kades Ngaku Kerap Diintimidasi dan Diteror
Jumat 22-11-2024,11:07 WIB
BPOM Imbau Warga Bengkulu Tak Mengonsumsi Produk Latiao
Kamis 21-11-2024,09:55 WIB
Pertamina Tera SPBU di Bengkulu, Pastikan Volume BBM Sesuai yang Dibeli Konsumen
Rabu 20-11-2024,08:05 WIB
Paman Kanji! Keponakan Sendiri Dicabuli, Polres Seluma Ungkap Modus Pelaku
Rabu 20-11-2024,07:41 WIB
Pulang dari Kebun, Warga Seluma Dibacok, Kepala Mengalir Darah
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,12:58 WIB
Sony A7R V, Kamera Terbaik untuk Wedding Videographer
Sabtu 23-11-2024,09:24 WIB
Cara Daftar dan Syarat PPG Daljab 2024 untuk Guru SD-SMA melalui SIMPKB dan PMM
Sabtu 23-11-2024,13:37 WIB
Prakiraan Cuaca Wilayah Bengkulu dan Sekitarnya, Berdasarkan Informasi dari BMKG!
Sabtu 23-11-2024,16:08 WIB
Jangan Anggap Remeh! Pentingnya Kontrol Gula Darah untuk Hidup Sehat
Sabtu 23-11-2024,10:44 WIB
Antrean Kendaraan di SPBU Terus Terjadi, Pemprov Bengkulu Minta Kuota BBM 78 Ribu Barel di Tahun 2025
Terkini
Sabtu 23-11-2024,19:17 WIB
Wahai Bunda, Ini Alasan Mengapa Sayur Bayam Sebaiknya Tidak Dihangatkan Kembali!
Sabtu 23-11-2024,18:02 WIB
Orang Tua Wajib Tahu! 5 Cara Menjaga Kesehatan Anak saat Musim Hujan
Sabtu 23-11-2024,17:34 WIB
Samsung Galaxy Ring Dilengkapi Fitur Canggih untuk Pantau Kesehatan, Dijual Rp6 Jutaan
Sabtu 23-11-2024,17:01 WIB
Kapan Ramadhan 2025? Cek Jadwal Puasanya
Sabtu 23-11-2024,16:08 WIB