JAKARTA, RASELNEWS.COM - Pinjaman online (Pinjol) Modalku menjadi alternatif bagi masyarakat dalam mendapatan pinjaman uang secara cepat, khususnya pelaku usaha yang membutuhkan modal tambahan.
Sesuai namanya, pinjaman ini diajukan secara online. Prosesnya lebih cepat dan mudah. Apalagi Pinjol Modalku tanpa agunan atau kredit tanpa agunan (KTA) dengan limit Rp 250 juta dan dana langsung masuk rekening
BACA JUGA:Mau Take Over KPR dari Bank Konvensional ke Bank Syariah? Begini Cara dan Syaratnya
Bukan hanya pelaku usaha, Modalku juga memberikan fasilitas pendanaan modal untuk pengusaha perorangan atau pengusaha yang telah berbadan hukum (PT/CV).
Fasilitas pendanaan di Modalku tanpa agunan dan sudah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan proses pengajuan hanya dapat dilakukan melalui website Modalku https://modalku.co.id/pinjaman-online.
BACA JUGA:Jangan Kebablasan! Pengguna Paylater Rawan Terlilit Utang, Berikut Cara Mencegahnya
Pendanaan online yang aman ini bisa didapatkan dengan cepat tanpa biaya tambahan. Nah dalam artikel ini, akan dibuat simulasi pinjaman di Modalku.
Namun, sebelum mengajukan pinjaman berikut syarat yang harus disiapkan calon peminjam.
1. foto KTP, foto selfie, mutasi rekening usaha, dan laporan penjualan usaha.
2. UMKM berjualan melalui online (marketplace maupun berjualan di platform transportasi online) atau pebisnis secara offline selama menggunakan sistem kasir digital seperti Moka, Gobiz, Majoo, Spot, dan lainnya.
BACA JUGA:Syarat Ajukan Pinjaman KTA di Bank Mandiri Rp 200 Juta, Bunga Ringan, Wiraswasta Bisa Pinjam Juga
3. Berdomisili di wilayah Jawa, Batam, Makassar, Medan, Palembang, dan Bali.
Kelebihan Modalku adalah pinjaman online untuk usaha UMKM yang prosesnya cepat, syaratnya mudah, cukup diajukan secara online lewat aplikasi, serta aman terdaftar dan diawasi OJK.
Besarnya cicilan kredit per bulan bisa terlihat dalam simulasi dibawah ini, dengan berbagai plafon pinjaman, yaitu:
Sebagai catatan, bunga yang digunakan untuk menghitung tabel angsuran diatas adalah 0,4% per hari yang merupakan bunga maksimal yang ditetapkan AFPI dan OJK.
BACA JUGA:Simulasi KUR Pegadaian Syariah Limit Rp 1 Juta - Rp 10 Juta, Cek Syarat dan Cara Pengajuannya di Sini
Dalam prakteknya, bunga yang digunakan Modalku untuk kredit usaha bisa lebih rendah dari acuan diatas. Tapi bunga kredit di P2P tidak bisa lebih tinggi dari ketentuan bunga maksimal tersebut.
Tingkat bunga akan bergantung pada profil setiap pinjaman; ditetapkan berdasarkan proses analisis kredit oleh pinjaman.