Bukan Hanya Bandel, Mobil Bekas Ini Hanya Dibanderol Rp 60 Juta, BBM Irit, Cocok di Semua Medan

Jumat 26-01-2024,21:34 WIB
Reporter : Andri Irawan
Editor : Andri Irawan

RASELNEWS.COM - Berikut ini beberapa mobil bekas dengan mesin bandel dan cocok bagi Anda yang hobi dalam berpetualang atau adventure karena mapu melintas di semua medan perjalanan.

Selain harganya yang terjangkau yakni sekitar Rp 60 jutaan, mobil berikut ini juga sangat irit dalam penggunaan bahan bakar minyak (BBM).

BACA JUGA:Mau Motor Bekas Murah Tapi Berkualitas? 5 Motor Ini Bisa Jadi Pilihan, Ada yang Hanya Rp 7 Jutaan

Bukan hanya itu, kapasitas mobil ini cukup besar yakni mampu memuat 7 orang penumpang.

Lantas mobil bekas seperti apa yang dibanderol murah dan pemakaian BBM irit tersebut?

Pertama adalah Chevrolet Captiva 2.0 AWD dengan transmisi otomatis tahun 2010. Mobil berbahan bakar solar ini telah dilengkapi dengan penggerak semua roda alias depan dan belakang.

BACA JUGA:MPV Hyundai Custo: Eksterior Mirip Toyota Innova, Interior Senyaman Alphard

Karena itulah, mobil bekas ini mampu melibas semua medan. Apalagi Captiva merupakan SUV yang terjangkau dengan mesin diesel ra420 1991 cc, 4 silinder SOC VCDI VGT, tenaga 150 horsep, torsinya 320 nm, transmisi triptonic 5 percepatan, dan penggerak AWD.

Konsumsi BBM Chevrolet untuk dalam kota sekitar 7-8 km/l, dan luar kota sekitar 10-11 km/l. Meskipun tidak seirit beberapa pesaingnya, versi diesel ini masih dapat diisi dengan biodiesel, membuatnya lebih ekonomis.

BACA JUGA:Makin Sengit! Cina Produksi Mobil Listrik, Jepang Hadirkan Mobil Tanpa Bensin dan Listrik

Captiva AWD memiliki fitur sangat lengkap seperti lampu depan projector halogen, rem ABS, EBD, kursi pengemudi elektrik, dan berbagai fitur lainnya.

Mobil bekas dengan mesin bandel kedua yakni Ford Everest 4x4 TP XLT transmisi manual tahun 2005.

Mobil yang kini sudah dibanderol Rp 60 jutaan ini memiliki tenaga yang andal, nyaman untuk perjalanan di jalan raya, dan dapat digunakan untuk petualangan off-road.

BACA JUGA:Skutik Gaya Sport Racing dari Italia Resmi Dirilis, Tenaga Melebihi Vario, Lebih Irit dari Beat

Ford Everest DDI 4x4 tahun 2005 ini dapat menjadi pilihan yang baik. Apalagi mobil ini dirancang khusus untuk pasar Asia Pasifik, dengan mesin wlt duratx 2500 cc, 4 silinder SOHC tdi, tenaga 110 horsep, torsinya 268 nm, transmisi manual 5 percepatan, dan penggerak 4x4.

Konsumsi bahan bakar Ford Everest dalam kota sekitar 7-8 km/l, dan luar kota sekitar 12-14 km/l.

Meski desainnya terlihat klasik, Everest generasii 1 ini tetap memiliki keunggulan dalam ruang kabin yang luas dan kemampuan off-road yang andal sehingga mampu melintasi medan berat sekalipun.

BACA JUGA:TVS Bangkit! Rilis Skutik Kalisto 125 Desain Retro ala Vespa, Nih Harganya

Kategori :