RASELNEWS.COM - Kedasih adalah salah satu jenis burung yang memang sudah dikenal sejak dulu. Nama lain hewan satu ini yakni Wiwik Uncuing atau Emprit Gantil dalam bahasa Jawanya.
Burung pemakan ulat ini ini dikenal sebagai hewan pembawa pesan mistis. Bahkan banyak yang masih percaya bahwa burung tersebut memang burung mitos yang paling tidak disukai oleh kebanyakan orang.
BACA JUGA:Sarang Ini Anti Kedasih, Buruk Cantik Tapi Licik dengan Kicauan yang Ditakuti Manusia
Setidaknya ada 5 mitos pertanda jika burung tersebut sering berbunyi.
Pertama jika berbunyi di petang hari, para orang tua percaya jika burung ini memberi pertanda bahwa di kampung tersebut akan ada orang yang sakit.
Kedua, jika berbunyi tiap malam tanpa berhenti, maka dipercaya jika di kampung tersebut akan ada orang yang meninggal dunia.
BACA JUGA:Kejamnya Burung Kedasih: Telur Dibuang, Anak Inang Dimakan
Namun bukan berarti burung kedasih tersebut membuat orang menjadi meninggal tapi mereka memberi pesan atau pertanda lewat kicauannya saja.
Ketiga jika berbunyi saling bersautan dan sangat keras, dipercaya bakalan ada orang yang menyobek kain kafan untuk membungkus jenazah.
Kempat, jika berbunyi sangat dekat dengan rumah, dipercaya ada makhluk lain yang dekat juga dengan rumah.
BACA JUGA:14 Jenis Burung Kedasih: Hewan Licik dan Konon Pembawa Petaka
Namun perlu diingat, kelima tanda ini hanyalah sebuah mitos lama yang diwariskan dari leluhur. Namun ada juga yang percaya akan hal ini.
Di mana, burung kedasih hanya sebagai pemberi pesan atau pertanda, bukan penyebab sebuah bahaya apalagi kematian.(and)