RASELNEWS.COM - Yamaha Grand Filano dan Honda Stylo merupakan retro yang menarik di jual di Indonsia, tapi motor ini jauh lebih memikat jika bicara soal skutik retro.
Meskipun belum banyak yang tahu, motor ini sudah dijual di Indonesia sejak 2021 lalu. Adalah Benelli Panarea 125.
BACA JUGA:Honda Luncurkan Skutik Retro Klasik 160 CC, Desain Keren, Fitur Canggih, dan Bermesin Tangguh
Skutik retro dari Benelli ini memiliki desain yang sangat bagus. Untuk ukuran skutik klasik ala Eropa, Panarea 125 terlihat lebih keren dibandingkan Grand Filano yang beberapa bagiannya terasa kurang proporsional.
Apalagi jika dibandingkan dengan Stylo yang terlalu banyak nuansa modernnya.
Panarea 125 telah diperkenalkan di Indonesia sejak 2021 dan desainnya terlihat simpel namun elegan serta berkesan mahal.
BACA JUGA:Mio 110 Resmi Dirilis, Desain Skutik Retro, Berikut Spesifikasi dan Harganya
Bagian desainnya tampak proporsional, dengan ukuran lampu depan dan belakang yang pas dan keren.
Tidak ada bagian yang terlihat aneh atau terlalu besar.
Dek kakinya luas, joknya nyaman dan terlihat empuk, memberikan kesan yang bagus.
Knalpotnya serasi dengan gaya skutik retro, dan bagian belakang motor juga terlihat elegan.
BACA JUGA:Honda Kembali Luncurkan Skutik Retro Terbaru, Desain Mirip Vespa Sprint, Harga Cuma 17 Jutaan
Beberapa fitur dan spesifikasi motor ini antara lain semua lampu sudah menggunakan LED, bentuk lampu depan, belakang, serta lampu sein juga keren.
Panel meternya merupakan kombinasi analog dan digital dengan informasi yang cukup lengkap.
Bagasi di bawah jok berkapasitas 12 liter, ada tempat penyimpanan barang di bawah stang lengkap dengan power socket charger, lampu hazard, tangki bahan bakar berkapasitas 4,6 liter, dan fitur engine kill switch.
BACA JUGA:Yamaha NMAX 2024: Skutik dengan Mesin Bertenaga dan Fitur Lebih Lengkap dan Canggih