DPRD Kaur Sahkan AKD Baru

DPRD Kaur Sahkan AKD Baru

RASELNEWS.COM, KAUR - Diawal tahun ini DPRD Kaur melakukan sejumlah perombakan, salah satunya dengan kembali menyusun Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Penyusunan ini ditetapkan melalui paripurna DPRD Kaur yang digelar Senin (3/1). Dalam sidang paripurna itu, DPRD Kaur Sahkan AKD Baru

Secara keseluruhan ada tiga agenda sidang paripurna selain menetapkan AKD DPRD Kaur juga menggelar penutupan masa sidang 2021 dan membuka masa sidang pertama tahun 2022. "AKD ini sebelumnya sudah kita susun berdasarkan rapat bersama yang sudah kita gelar sebelumnya sehingga sudah sesuai usulan dari fraksi - fraksi di DPRD Kaur," ujar Alpen Syah Waka 2 DPRD Kaur yang memimpin sidang.

Dalam paripurna yang dihadiri Bupati Lismidianto, SH, MH dan Wabup Herlian Muchrim, ST itu, dikatakan Alpin dihadiri lebih setengah dari anggota DPRD Kaur. Sesuai laporan anggota DPRD Didi Aryanto, S.IP, dari sejumlah AKD hanya Badan Kehormatan (BK) yang tak mengalalmi perubahan, sedangkan sisanya terjadi pergeseran disejumlah struktur. Ada beberapa perubahan yakni pada Komisi 1, komisi 2 dan Komisi 3 belum ditambah anggota fraksi, badan Legislasi, Badan Anggaran dan Badan Musyawarah. "Ada beberapa anggota fraksi juga mengalami perubahan," imbuhnya.

Adapun struktur AKD yang baru yakni Fraksi Golkar Juhnan Hadi Ketua, Irawan Sumantri SE sebagai sekretaris, sementara anggota Diana Tulaini, Burman, Merza dan Basaruddin. Sedangkan fraksi PDI Perjuangan ketua Samsul Pajri, sekretaris Baswidan Ama.Ld anggota yakni Juraidi, S.Sos. fraksi Kaur Kondusif Ketua Fijran Eka Budi, sekretaris Liasmawati anggota Reki Bonizar, Surono, Alpensyah, Najamudin, Maharda Kurniawan Rahmatin Hidayat Jemi Heriansyah, Irawanto Toher dan Z Muslih.

Terakhir fraksi Se'ase Sehijean Ketua Didi Arianto, Sekretaris Rusmadi anggota yakni Denny Setiawan, Tri Putra Wahyuni dan Darhan. Pada komisi 1 ketua Denny Setiawan, wakil ketua Irawan Sumantri, Sekretaris Fijran Eka Budi anggota Didi Arianto, Juhnan Hadi, Samsul Fajri, Rusmadi, dan Merza.

Sedangkan pada komisi II Ketua Najamudin, Wakil Ketua Burman, sekretaris Tri Putra Wahyuni dan anggota masing masing Baswidan, Liasmawati dan Irawanto Toher. Sementara komisi III ketua Z Muslih, wakil ketua Maharda Kurniawan sekretaris Basaruddin anggota Rahmatin Hidayat, Reki Bonizar, Jemi Heriansyah, Surono dan Darhan. Selaian itu juga terdapat perubahan pada Banggar dan Banmus. (jul)

Sumber: