Astaghfirullah…Mayat di Laut Belum Juga Dievakuasi

Astaghfirullah…Mayat di Laut Belum Juga Dievakuasi

RASELNEWS.COM, KAUR - Mayat manusia yang mengambang di tengah lautan dengan jarak sekitar 16 mill dari pelabuhan Linau Kecamatan Maje Kabupaten Kaur, hingga kemarin (20/1) tak juga dievakuasi pihak terkait dengan alasan peralatan tidak memadai.

Sekda Kaur, DR, Ersan Syafiri, MM justru meminta BPBD agar dapat berkomunikasi dengan Basarnas untuk dapat secepatnya melakukan penyisiran dan membawa jenazah tak dikenali itu kedaratan. "Sudah saya koordinasikan, kita minta BPBD koordinasikan hal ini dengan Basarnas melakukan penjemputan," ujarnya.

Menurut Sekda, meski dalam seminggu terakhir ini tak ada warga Kaur yang hilang atau hanyut, namun tetap saja saja penemuan sosok mayat ditengah lautan itu perlu dibawa kedaratan. Namun kendalanya saat ini BPBD Kaur tak memiliki peralatan untuk melakukan penyisiran dan tetap menunggu Basarnas.

"Kita juga berharap kepada nelayan bila kembali mendapati adanya mayat yang mengapung dapat mengupayakan membawa kedaratan, nanti tentunya bila sudah didaratan kita akan lakukan sesuai prosedur," tutupnya.

Pantauan Rasel, hingga kemarin belum ada upaya penjemputan ulang oleh nelayan atau pihak terkait. Sejumlah nelayan baik di pelabuhan Linau maupun beberapa pelabuhan lain, juga mengaku tak menemukan kembali sosok jenazah yang mengambang di tengah lautan pada Kamis (20/1).(jul)

Sumber: