Capim BAZNAS Bengkulu Selatan Dites

Capim BAZNAS Bengkulu Selatan Dites

RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Tahapan seleksi calon pimpinan (Capim) BAZNAS Kabupaten BS masa jabatan 2022-2027 memasuki tahapan tes wawancara oleh tim BAZNAS RI untuk menentukan lima besar atau pimpinan terpilih. Proses wawancara dilakukan secara video conference (vicon) langsung dengan empat penguji, satu orang dari BAZNAS RI dan 3 orang dari BAZNAS Provinsi Bengkulu.

Vicon diikuti 10 calon yang dinyatakan lulus seleksi administrasi dan uji kompetensi atau masuk 10. “Ya, untuk tahap lanjutan sepuluh besar capim BAZNAS harus mengikuti wawancara dengan BAZNAS pusat, proses ini telah dilakukan secara vicon di aula Diskominfo BS, mudah-mudahan dalam waktu dekat segera ditetapkan lima besar capim BAZNAS terpilih,” jelas Asisten I Setkab BS Yunizar Hasan.

Dikatakan Yunizar Hasan, vicon ini merupakan tahapan seleksi wawancara oleh tim BAZNAS RI terhadap 10 calon pimpinan BAZNAS BS periode jabatan 2022-2027. Namun diakui dalam kegiatan vicon tersebut ada satu orang peserta yang tidak hadir yakni HM.Ali Nundiha, SH.

“Sebagai tindaklanjut dari wawancara vicon oleh tim BAZNAS RI ini untuk segera direkomindasikan kepada Bupati BS penetapan SK 5 besar yang terpilih agar segera dilantik. Karena sudah dua kali SK Plt pimpinan BAZNAS BS diperpanjang sejak berakhirnya masa jabatan pimpinan lama,” pungkas Yunizar.

Sementara itu, H.Hartawan salah satu peserta mengaku dalam tes wawancara dengan pihak BAZNAS RI dengan alokasi waktu 45 menit dianggap kurang. Namun dari beberapa pertanyaan tersebut semuanya dapat dijawab dan dijelaskan dengan baik.

“Mudah-mudahan jika dipercaya menjadi pimpinan BAZNAS BS nantinya akan berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat berzakat, infaq dan sedekah, karena selama ini masih banyak yang berzakat setengah hati. Selain itu menggali potensi produksi zakat yang belum dilaksanakan,’’ kata Hartawan. (one)

Sumber: