Jalan Depan Kantor Bupati Jadi Arena Balap Liar
RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Jalan dua jalur depan kantor Bupati Bengkulu Selatan (BS), kawasan Padang Panjang kerap menjadi arena balap liar. Hampir setiap sore, malam, hingga dini hari, ramai remaja memacu motor kebut-kebutan di lokasi tersebut.
Di sisi jalan juga ramai yang menyaksikan balap liar di jalan umum tersebut. Banyak warga sekitar dan pengguna jalan yang resah. Namun warga sipil tidak bisa bertindak tegas memberantas hal tersebut karena tidak ada kewenangan. Mereka khawatir melanggar hukum jika bertindak sendiri terhadap pelaku balap liar.
Kapolres BS, AKBP Juda T Tampubolon, SH, SIK, MH mengatakan, pihaknya akan melakukan tindakan tegas memberantas balap liar. Tidak hanya di depan kantor bupati, tapi juga di lokasi lain yang sering dijadikan arena balap liar.
“Keluhan masyarakat terkait balap liar akan kami respon. Kami akan melakukan tindakan tegas terhadap pelaku balap liar,” tegas Kapolres. Selama ini Polres BS dan jajaran sudah sering razia balap liar dan mengamankan sepeda motor.
Namun hal itu tidak membuat pelaku jera. Balap liar tetap eksis dan meresahkan. Atas dasar itulah, Polres BS tidak hanya melakukan tindakan terhadap pelaku balap liar. Tapi akan diimbangi dengan pemberantasan penyebab balap liar. Misalnya konsumsi pil samcodin, tuak, minuman keras dan lem aibon.
Sebab banyak pelaku balap liar mabuk dulu sebelum beraksi. Kondisi itu jelas meningkatkan bahaya. Karena mereka mengendarai motor dengan kecepatan tinggi dalam kondisi mabuk. Sangat berbahaya bagi pengguna jalan lain.
“Langka-langka pemberantasan balap liar akan dimulai. Mudah-mudahan segera aksi balap liar dan gangguan kamtibmas yang meresahkan segera hilang,” demikian Kapolres. (yoh)
Sumber: