Stadion Mini Kayu Kunyit Segera Dikerjakan

Stadion Mini Kayu Kunyit Segera Dikerjakan

STADION : Inilah tempat pembangunan stadion mini di Kelurahan Kayu Kunyit Kabupaten Bengkulu Selatan. Foto diambil sebelum pembangunan dimulai-DOK-raselnews.com


RASELNEWS.COM, BENGKULU SELATAN - Pemkab Bengkulu Selatan (BS) melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) terus mematangkan rencana pembangunan stadion mini di setiap kecamatan di Kabupaten BS.

Tahun ini baru di Kecamatan Manna yang akan mulai direalisasikan. Stadion mini tersebut akan dibangun di Lapangan Kayu Kunyit Desa Kota Padang Kecamatan Manna.

Kadispora BS, Rispin Junaidi M.Pd melalui Kabid Sapras Dan Kemitraan Gunawan Sulianto, SE menuturkan, jika tak ada halangan pembangunan akan mulai dikerjakan awal September mendatang.

BACA JUGA:Satu Kecamatan Satu Stadion

Pembangunan stadion mini ini, satu paket dengan pembangunan stadion di sembilan kabupaten yang ada di Provinsi Bengkulu. Adapun, sumber dana pembangunan ini berasal dari dana Anggaran Pendapat Belanja Daerah (APBD) Provinsi Bengkulu tahun 2022.

"Kalau rencana awal pembangunan akan dimulai September ini. Hanya saja jadwal tepatnya belum pasti. Sebab, ini satu paket dengan sembilan kegiatan di kabupaten lain di Bengkulu. Jadi, kita masih menunggu instruksi dari pemprov," tuturnya.

Pembangunan stadion mini ini tidak lain untuk mendukung setiap cabang olahraga bagi masyarakat di Kabupaten BS. Kabid juga mengaku, secara bertahap setiap kecamatan di 11 kecamatan di Kabupaten BS juga akan dibangun stadion mini.

BACA JUGA:Pemprov Pastikan Bangun Stadion Mini, Salah Satunya di Bengkulu Selatan

Dengan harapan, disetiap kecamatan akan menjadi pusat kegiatan olahraga yang digelar di stadion mini tersebut.

"Mudah-mudahan kita dapat jadwal pertama pembangunan stadion mini ini. Jadi, otomatis pembangunan akan semakin cepat selesai," demikian Gunawan.

Sumber: dispora bengkulu selatan