Kasi Intel dan Kasi PB3R Kejari Bengkulu Selatan Dimutasi, Ini Penggantinya

Kasi Intel dan Kasi PB3R Kejari Bengkulu Selatan Dimutasi, Ini Penggantinya

Kajari Bengkulu Selatan bersama Kasi Intel dan Kasi PB3R yang baru dan yang lama serta para Kasi yang lain berfoto bersama ketika kegiatan pisah sambut, Selasa (21/2/2023)-sugio aza putra-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Dua Kepala Seksi (Kasi) di Kejari BENGKULU SELATAN berganti.

Kasi Intel, Nanda Hardika, MH dimutasi menjadi Kasi Intel Kejari Kepahiang. Posisinya digantikan Hendra Catur Putra, SH yang sebelumnya menjabat Kasi Pidsus Kejari Kota Pagaralam Sumatra Selatan.

BACA JUGA:3 Perwira Polres Kaur dan Kasi Barang Bukti Kejari Berganti

Sementara Kasi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan (PB3R), Priyuda Adhytia Mukhtar, SH dimutasi menjadi Kasi Datun Kejaksaan Negeri Merangin Provinsi Jambi.

Ia digantikan Mita Nesthesia Hasibuan, SH yang sebelumnya bertugas di Kejari Pesaweran Provinsi Lampung.

BACA JUGA:Kasus Korupsi Dana Hibah di Kaur: Hakim Minta Kejari Periksa Ulang 3 Komisioner KPU

Upacara pelantikan sekaligus serah terima jabatan digelar di aula kantor Kejari Bengkulu Selatan, Selasa (21/2/2023) dipimpin langsung oleh Kajari BS, Hendri Hanafi, MH.

Dalam kesempatan itu, Kajari mengucapkan selamat bertugas kepada Nanda Hardika dan Adhytia Mukhtar di tempat yang baru.

BACA JUGA:MoU Dengan KPU, Kejari Berperan Sukseskan Pemilu

Kajari juga mengapresiasi atas tugas yang sudah dilaksanakan selama mengabdi di Kejari BS.

Mutasi atau pindah tugas ini adalah hal biasa dalam organisasi, kepada teman-teman yang bertugas di tempat baru saya ucapkan selamat dan sukses selalu dalam menjalankan pengabdian dan karir.

BACA JUGA:Kejari Kaur Sebut Tsk Korupsi Dana Hibah Bawaslu Kaur Berpeluang Bertambah

Terima kasih atas konstribusi dan partisipasi selama bertugas di (Kejari) Bengkulu Selatan. Tentu sudah banyak proses yang dilalui bersama, semoga itu menyisahkan kenangan yang indah,” kata Kajari dalam sambutannya.

Kepada Kasi Intel dan Kasi PB3R yang baru, Kajari berharap segera beradaptasi dengan lingkungan kerja di Kejari Bengkulu Selatan.

Sumber: