Pemilu 2024, KPU Kaur Minta Rp30 Miliar, Bawaslu Rp10 Miliar

Pemilu 2024, KPU Kaur Minta Rp30 Miliar, Bawaslu Rp10 Miliar

Ilustrasi Pemilu 2024-DOK-raselnews.com

KAUR, RASELNEWS.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kaur dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kaur mengusulkan kebutuhan anggaran untuk menggelar dan mengawasi pemilu 2024 sebesar Rp40 miliar.

Rinciannya Rp30 miliar usulan dari KPU Kaur dan Rp10 miliar usulan Bawaslu Kaur.

BACA JUGA:Tergiur Giveaway Iphone 12 Pro di Instagram, Pelajar SMA Bengkulu Selatan Tertipu Rp20 Juta

Ketua KPU Kaur, Yuhardi S.IP, MH mengatakan, usulan dana hibah itu sudah disampaikan ke Pemkab Kaur belum lama ini.

Pihaknya berharap Pemkab dapat mengakomodir usulan tersebut. Jumlah dana itu untuk beberpa item kegiatan pelaksanaan pemilu 2024 mendatang.

BACA JUGA:Kelapa Sawitnya Dicuri, Warga Lubuk Tapi Mengintai, 3 Pelaku Terdeteksi dan Ternyata...

"Sudah kita sampaikan usulannya totalnya Rp30 miliar, semoga saja dapat diterima," ucapnya.

Senada disampaikan Koordinator Sekretariat (Korsek) Bawaslu Kaur, Sisanto.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Tabrak Kerbau, Warga Kaur Tewas

Dia mengatakan,  usulan kebutuhan anggaran Bawaslu Kaur sebesar Rp10 miliar juga sudah disampaikan ke Pemda Kaur.

"Nominal anggaran yang kami usulkan itu sudah sesuai dengan perhitungan kebutuhan," katanya.

BACA JUGA:Ribuan Ikan Mendarat di Dermaga, Nelayan Auto Panen

Usulan kebutuhan anggaran ini setelah diterimanya Surat Edaran dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) yang mewajibkan setiap pemerintah daerah mengalokasikan 40 persen kebutuhan dana pemilu di tahun 2023. (jul)

Sumber: