Berapa Kuota Replanting Sawit Bengkulu Selatan 2023? Kepala Distan: Sudah Diusulkan
Proses pelaksanaan replanting dengan menumbangkan kelapa sawit tua -istimewa/kementan ri-raselnews.com
BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Harapan pemilik kebun kelapa sawit mendapatkan bantuan peremajaan (replanting) masih belum terpenuhi.
Usulan yang disampaikan Dinas Pertanian (Distan) BS ke Kementerian Pertanian RI belum diketahui nasibnya.
BACA JUGA:Kelapa Sawit Ngetrek, Pengepul di Bengkulu Perketat Pembelian, Hanya TBS Ini Diterima
Kepala Distan Bengkulu Selatan, Edi Siswanto S.Pt mengaku Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) masih terus bergulir ke seluruh daerah. Namun untuk tahun ini, BS belum menerima kuota replanting kelapa sawit.
BACA JUGA:Olah Air Nira Kelapa Sawit Tua Jadi Gula Merah, Per Hektar Hasilkan Rp47 Juta
“Tahun 2022 lalu sudah ada lima kelompok yang memenuhi syarat dan telah disurvei serta proses verifikasi.
Lima kelompok petani sawit tersebut tersebar di Kecamatan Pino Raya dan Bunga Mas.
BACA JUGA:Waduhh, Harga TBS Sawit di Bengkulu Selatan Turun Lagi
Semuanya sudah diusulkan ke Dirjen Perkebunan RI sejak tahun lalu dengan luas lahan 360 hektar,” ujar Edi.
Hanya saja hingga kemarin usulan tersebut belum terlaksana.
BACA JUGA:820 Hektar Kebun Sawit Petani Seluma Direplanting
Tahun ini Distan Bengkulu Selatan sudah menerima 8 usulan PSR dari kelompok tani.
“Kami belum dapat memastikan kapan bantuan PSR ini dapat terlaksana,” sambung Edi.
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Usulkan Peremajaan Kelapa Sawit 6.104 Ha untuk 6 Kabupaten, Berikut RInciannya
Sumber: