2 Kalimat Ringan di Lisan Tapi Berat Timbangan Amalnya di Hari Kiamat

2 Kalimat Ringan di Lisan Tapi Berat Timbangan Amalnya di Hari Kiamat

2 kalimat yang ringan tapi berat timbangannya-istimewa-raselnews.com

RASENEWS.COM - Semua manusia akan menghadapi kematian. pada Hari Kiamat, seluruh manusia dari zaman Nabi Adam hingga masa sekarang akan dibangkitkan kembali.

Ketika manusia dibangkitkan, mereka akan muncul dalam bentuk yang mencerminkan perbuatan mereka di dunia.

Ada yang wajahnya bersinar cerah, sementara yang lain kelihatan gelap dan murung.

BACA JUGA:Mau Lulus CPNS dan PPPK 2023? Ustadz Adi Hidayat Contohkan Doa Nabi Ayyub

Bahkan, beberapa akan muncul dengan kepala di bawah kaki atau terbalik, mereka adalah orang-orang yang berdosa.

Hari Kiamat akan memperlihatkan semua keburukan manusia tanpa bisa disembunyikan.

Pada Hari Kiamat, ada juga penimbangan amal dan penghitungan dosa.

Amal perbuatan manusia akan dihitung dan dievaluasi, dengan kebaikan dan dosanya diperhitungkan dengan cermat.

Orang-orang yang beruntung adalah yang memiliki timbangan amal kebaikan lebih berat daripada dosanya, sedangkan yang celaka adalah yang memiliki timbangan dosa yang lebih berat.

BACA JUGA:Pahala Dapat Rezeki Datang Saat Sedekah di Waktu Ini, Malaikat LangsungTurun Mendoakan

Nabi Muhammad SAW adalah satu-satunya nabi yang dapat memberikan syafaat pada Hari Kiamat.

Kasih sayang beliau bahkan terasa sebelum datangnya masa itu. Mengingat umur umat yang relatif pendek, Rasulullah SAW memberikan petunjuk agar timbangan amal umatnya lebih berat, salah satunya adalah dengan mengucapkan dua kalimat sebagai dikatakan sahabat Abi Hurairah meriwayatkan bahwa Nabi bersabda:

"Dua kalimat yang sangat ringan diucapkan, tetapi dapat membuat timbangan amal lebih berat dan mendatangkan cinta Allah adalah 'Subhanallah wa bihamdihi subhanallah hil adzim' (Hadis Riwayat Muslim).

BACA JUGA:Gus Baha Ungkap Ciri-ciri Orang yang Didoakan Malaikat, Pantas Saja Rezeki Selalu Mengalir

Dua kalimat ini mungkin sudah familiar di telinga kita, dan sering kita bacakan dalam doa-doa kita.

Meskipun hanya memerlukan beberapa detik untuk mengucapkannya, pahala kebaikan yang diperoleh sangat besar.

Ini sangat penting untuk kehidupan akhirat kita yang membutuhkan amal kebaikan sebanyak mungkin.

Selain itu, membaca dua kalimat ini seratus kali memiliki manfaat besar, yaitu menghapus dosa-dosa kita sebanyak buih di lautan. Hal ini sesuai dengan hadis Nabi yang juga diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim.

BACA JUGA:Bacaan dan Keutamaan Doa Setelah Wudhu, 8 Pintu Surga Dibuka

Dalam kehidupan kita, dosa seringkali tak terhindarkan. Oleh karena itu, kita perlu memohon ampunan dari Allah Yang Maha Penyayang.

Sumber: