Sudah 2 Kendaraan di Bengkulu Selatan Terbakar Saat Antre BBM, Satu SPBU Disanksi Pertamina

Sudah 2 Kendaraan di Bengkulu Selatan Terbakar Saat Antre BBM, Satu SPBU Disanksi Pertamina

Detik-detik sopir pick up melarikan diri saat mobilnya terbakar di antrean SPBU Kutau Selasa (21/11/2023) pagi-istimewa-raselnews.com

BENGKULU SELATAN, RASELNEWS.COM - Terbakarnya mobil pick up hitam BD 9109 MZ saat mengantre bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Kutau, BENGKULU SELATAN pada Selasa (21/11/2023) pagi, bukan pertama kali terjadi.

Peristiwa serupa juga pernah di SPBU Tanjung Raman pada Senin, 24 April 2023 malam atau sekitar pukul 20.33 WIB.

Jika di SPBU Kutau yang terbakar adalah mobil, sementara di SPBU Tanjung Raman sebuah sepeda motor Suzuki Thunder. 

BACA JUGA:BREAKINGNEWS: Suzuki Pick Up Terbakar di SPBU Bengkulu Selatan

Bedanya lagi, mobil pickup terbakar sesaat hendak mengisi BBM, sedangkan sepeda motor terbakar saat dalam proses pengisian BBM.

Terbakarnya sepeda motor Thunder malam itu memang membuat panik. Hal ini lantaran api dari motor yang kerap digunakan para "pemain" minyak ini menyambar bagian panel mesin cor.

Akibatnya, 40 persen mesin seharga Rp200 juta mengalami kerusakan dan saat itu tidak bisa berfungsi mendistribusikan BBM untuk beberapa hari kedepan.

BACA JUGA:Momen Sopir Mobil Pick Up yang Terbakar di SPBU Bengkulu Selatan Melarikan Diri Terekam CCTV

Tak hanya itu, dari hasil investigasi Pertamina, SPBU Tanjung Raman akhirnya mendapatkan sanksi yakni penghentian sementara penjualan BBM sejak 25 April 2023.

SPBU Tanjung Raman ditutup meski stok BBM pertalite pasca kebakaran masih 20 ton lagi, bio solar 26 ton, dan pertamax 6 ton.

"Ada instruksi dari pertamina untuk menghentikan dulu proses penjualan BBM,” kata Manager SPBU Tanjung Raman, Radius, saat itu.

BACA JUGA:Solar Subsidi di Bengkulu Makin Sulit Didapat, Antrean Kendaraan di SPBu Makin Panjang, Sebakan Kemacetan

Pertamina juga telah menurunkan tim ke SPBU Tanjung Raman guna memantau situasi pasca kebakaran.

Pihak pertamina menyarankan beberapa perbaikan yang harus dilakukan pengelola SPBU Tanjung Raman. Diantaranya menyiapkan pemadam api yang sesuai standar.

Sumber: