Kuliner Kerupuk Gurita Asal Kaur Rambah Pasar Malaysia dan Hongkong, Kerjasama Segara Berjalan
KERUPUK GURITA: Kerupuk gurita dengan label kuritos saat dipamerkan di malaisya-istimewa-raselnews.com
BACA JUGA:Jalur Manna - Pagaralam Rawan Longsor, Pengendara Harus Hati hati, Ini Lokasinya
BACA JUGA:Mantan Kades dan Ketua BUMDes Diberi Waktu 60 Hari, Mengaku Siap Kembalikan Kerugian Negara
Kerupuk Gurita ini sudah lama diproduksi, namun pada awalnya pemasaran hanya sebatas warung warung di Kabupaten Kaur saja.
Selain kerupuk Gurita, kuliner berbahan ikan gurita di Kabupaten kaur adalah gulai gurita. Kuliner olahan gurita ini banyak disajikan di warung warung makan di Kabupaten Kaur.
Selanjutnya ada sate gurita, kuliner ini juga sudah terkenal secara nasional. Bahkan Kabupaten Kaur sudah dua kali memecahkan rekor muri dengan membuat sate gurita terbanyak.
Produk olahan gurita selanjutnya adalah stik gurita. Selain dibuat kerupuk, gulai dan sate, gurita juga diolah menjadi stik Gurita.
Sajian stik Gurita merupakan cemilan khas Kaur yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh ketika menyambangi destinasi wisata Kabupaten Kaur. (red)
Sumber: pengusaha kerupuk gurita