Mobil KIA Ini Buat Toyota Agya dan Honda Brio Sungkem, Desain Lebih Gagah, Harga Cuma 100 Jutaan

Mobil KIA Ini Buat Toyota Agya dan Honda Brio Sungkem, Desain Lebih Gagah, Harga Cuma 100 Jutaan

KIA Picanto Facelift-istimewa-tangkapan layar youtube tnr corner

RASELNEWS.COM - KIA merilis produk barunya yang bisa membuat Toyota Agya dan Honda Brio sungkem.

Mobil Picanto Facelift ini memiliki penampilan menawan dengan sentuhan sporty. Bukan hanya itu, harganya yang terjangkau yakni disekitaran Rp 100 jutaan.

Kabar terbaru dari KIA Picanto facelift menarik perhatian dengan tampilan baru yang mengundang perbandingan dengan dominasi pasar yang selama ini dipegang oleh Honda Brio dan Toyota Agya.

BACA JUGA:Mobil Murah, Pemakaian BBM Irit, Mesin Bandel, Mampu Melaju Disegala Medan, Harga Dibawah Rp 60 Jutaan

Meskipun memiliki bodi yang imut, KIA Picanto facelift tetap memancarkan kesan sporty. Selain itu, harganya juga diklaim lebih terjangkau dibanding Brio dan Agya.

Informasi tentang perubahan pada mobil baru KIA ini telah menyebar luas di media sosial sebelum akhirnya resmi diperkenalkan di Eropa.

Picanto facelift terbaru ini merupakan penyegaran dari city car Picanto 2023, yang dikenal sebagai Morning di Korea Selatan.

BACA JUGA:Mobil Murah Harga Rp 60 Jutaan, Mesinnya Kuat dan Bandel, Interior Lapang, Cocok Untuk Berkendara Jarak Jauh

City Car ini tetap mempertahankan karakter imutnya namun dengan tampilan yang lebih sporty dan agresif.

Perubahan signifikan terlihat pada bagian eksteriornya, terutama bagian depan yang sepenuhnya direvisi.

Grill depannya memiliki desain yang lebih tegas dan sporty, dilengkapi dengan lampu depan menggunakan projector LED bertumpuk vertikal dengan DRL model t-kemudian, serta bumper depan yang lebih agresif dengan kisi-kisi udara yang diperbesar, terutama pada varian GT Lite.

BACA JUGA:Mau Beli Mobil Mitsubishi Xpander? Bulan Februari Ini Lagi Diskon Besar Besaran, Ini Daftar Harga dan Dikon

Sementara itu, perubahan pada sisi mobil tidak begitu mencolok, namun tetap mempertahankan kesan sporty dengan velg baru berukuran 16 inci dan proporsi bodi yang tetap seimbang.

Bagian belakang mobil ini juga mengalami perubahan yang membuatnya terlihat lebih sporty, terutama pada bemper yang kini lebih menonjol, serta adanya lampu belakang model vertikal dan diffuser ala model sporty pada bagian bawah bumper.

Dimensi Picanto terbaru tidak jauh berbeda dengan model sebelumnya, yang membuatnya siap bersaing dengan dominasi Brio dan Agya di Indonesia.

BACA JUGA:Mobil Matic Irit BBM, Harga Cuma 40 Jutaan, Lebih Baik dari Agya dan Ayla

Selain perubahan pada eksteriornya, bagian interior Picanto facelift juga mengalami beberapa penyesuaian. Panel instrumennya kini sudah full digital dengan layar 8 inci yang terhubung dengan berbagai fitur modern seperti Bluetooth, Apple CarPlay, Android Auto, dan voice recognition.

Kapasitas bagasi dan penumpang tetap sama dengan sebelumnya, namun KIA tetap menawarkan fitur-fitur yang telah ada sebelumnya seperti sunroof dan Kia Connect Remote Control.

Fitur keselamatan juga diperbarui pada Picanto terbaru dengan fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang mencakup deteksi kendaraan dan pejalan kaki, serta sinyal darurat yang memberitahu mobil di belakang saat pengemudi melakukan rem mendadak.

BACA JUGA:Ini Wujud SUV Audi Q5 2024, Mobil Super Mewah, Kombinasi Desain Legendaris dan Fungsionalitas

Mesin yang ditawarkan tetap sama seperti sebelumnya, yakni opsi 1.0 liter 3 silinder atau 1.2 liter 4 silinder, dengan beberapa penyesuaian untuk memenuhi regulasi emisi.

Picanto facelift 2023 telah diperkenalkan di Korea Selatan dengan harga mulai dari 13,15 juta Won atau sekitar Rp 152 jutaan.

Meskipun belum dipastikan apakah akan masuk ke Indonesia, namun jika iya, Picanto ini akan menjadi pesaing serius bagi Honda Brio dan Toyota Agya di pasar Tanah Air dengan harga sekitar Rp 160 jutaan. (and)

Sumber: