Honda Scoopy dan Grand Filano Dapatkan Lawan Tangguh, Skutik Listrik Canggih dengan Fitur Reverse
Kymco Ionex EV, Skutik Canggih Terbaru -Istimewa-Tangkapan Layar Youtube Mahendra Bigbike
RASELNEWS.COM - Kyimco baru saja meluncurkan skutik canggih terbaru yang menjadi pesaing bagi Yamaha Grand Filano dan Fazzio serta Honda Scoopy di Indonesia.
Skutik Listrik keren dan canggih ini di beri label Kyimco Ionex EV, yang memiliki segudang fitur unggulan seperti gigi mundur atau reverse.
BACA JUGA:Motor KTM RC8C 2024 Bikin Pasar Otomotif Galau, Selalu Habis Dalam Hitungan Menit
Skutik ini dibanderol hanya dengan harga yang terjangkau, sekitar Rp. 20 jutaan dan sangat memungkinkan menjadi pesaing motor matic seperti Scopi Grand Filano ataupun Fazzio.
Seperti yang kita ketahui, skutik retro sekelas Scoopy, Fazzio, bahkan Vespa saat ini sangat diminati di pasaran.
BACA JUGA:Suzuki GSX-R150, Motor Rp 15 Jutaan dengan Kecepatan yang Mengejutkan
Oleh karena itu, tidak mengherankan jika skutik di kelas yang sama terus bermunculan dari berbagai pabrikan.
Kyimco ionex EV ini memiliki desain headlamp bulat dan fairing depan yang mirip dengan Vespa, namun dengan fitur-fitur canggih yang lebih modern.
BACA JUGA: Honda Luncurkan Motor Skutik Premium, Bergaya Big Bike Cruiser, Dilengkapi Dual Clutch
Panel instrumen digital yang terkoneksi dengan smartphone pengendara, layar TFT yang menampilkan navigasi GPS, serta berbagai fitur unggulan lain Skutik Listrik ini membuatnya lebih canggih dari pesaing-pesaingnya.
Stop lamp yang menggunakan strip LED memberikan kesan futuristik, sedangkan bagasi bawah jok yang luas mampu menampung banyak barang dengan kapasitas 24,7 liter.
BACA JUGA:Motor Bebek Sport Baru, Penantang Honda Revo 110, Harga cuma 14 Juta, Bisa Capai 44 KM/ Liter
Kyimco ionex EV menggunakan baterai LFP4 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 3,2 kW atau 4,3 HP, dengan kecepatan maksimum 45 km/jam dan jarak tempuh hingga 200 km dengan satu kali pengisian.
Fitur gigi mundur atau reverse juga disematkan pada skutik ini, sehingga memudahkan pengguna saat memarkirkan motor.
BACA JUGA:Motor Bebek Mesin 110 CC Ini DiJual di Bawah Rp 10 Juta, Honda BeAT Mulai Khawatir
Sistem pengisian daya menggunakan sistem swap charging, yang memungkinkan pengguna untuk menukar baterai kosong dengan baterai yang sudah terisi di beberapa lokasi yang telah disediakan.
Skutik Listrik Kyimco ionex EV ini dibanderol sekitar 20 jutaan, tidak seperti rumor yang menyebutkan harga kurang dari Rp 10 jutaan. (man)
Sumber: