Ringankan Warga, Pemdes Wayhawang Kaur Bagi-bagi Jaring

Ringankan Warga, Pemdes Wayhawang Kaur Bagi-bagi Jaring

SALURKAN : Penyaluran bantuan jaring secara simbolis kepada nelayan Desa Wayhawang Kaur Bengkulu-julianto-raselnews.com

KAUR, RASELNEWS.COM - Ini program yang wajib dicontoh sejumlah desa yang berada di wilayah pesisir, terutama yang masyarakatnya sebagian besar atau ada berprofesi sebagai nelayan.

Program pembagian jaring kepada nelayan yang dilakukan Pemdes Desa Wayhawang Kecamatan Maje  Kabupaten Kaur Bengkulu ini patut menjadi refrensi.

BACA JUGA:Sambut Wisatawan, Pantai Wayhawang Kaur Dibersihkan Jelang Idul Fitri

"Kebetulan masyarakat kami sebagian nelayan sehingga, hasil kesepakatan untuk program ketahanan pangan kami luncurkan pembelian alat tangkap," ujar Kades Wayhawang Ahmad Marzuki, M.Pd kepada Raselnews.com Selasa 9 April 2024.

Penyerahan bantuan alat tangkap itu, diberikan kepada sejumlah nelayan yang ada di desanya.

Alat tangkap berupa jaring itu diharapkan dapat mendukung ketahanan pangan nelayan yang ada di desanya.

BACA JUGA:Lebih Gagah dari Yamaha XMAX! Skutik Baru 2024 Ini Jadi Rival NMAX, PCX, dan Aerox

Mengingat alat tangkap sebagai modal dasar nelayan dalam berburu ikan mengais rezeki.

"Penyerahannya sudah kita lakukan beberapa hari yang lalu, saat ini sudah mulai dimanfaatkan semoga ini nantinya dapat mendorong penghasilan nelayan di desa kita," tambah Kades.

Dijelaskannya saat ini nelayan didesanya berlabuh dipantau Wayhawang Kaur yang juga menjadi icon wisata di desanya.

BACA JUGA:Bugatti, Mobil Super Mewah yang Belum Tentu Dimiliki Para Sultan, Ini Alasannya

Di mana dalam menyambut perayaan idul Fitri ini juga dibuka untuk umum dengan berbagai wahana. Tersedia kolam renang, odong-odong,

"Ada permainan anak 4 jenis mulai kolam bola, odong-odong putar, meja pasir, lukisan dan juga pancingan," tambah kades.

Dengan adanya wahana itu, diharapkan dari sektor yang ada mulai dari nelayan hingga objek wisata sama-sama bersinergi.

Sumber: