5 Tips Hidup Minimalis ala Orang Jepang, Yakin Bisa? No 4 Sulit Rasanya

5 Tips Hidup Minimalis ala Orang Jepang, Yakin Bisa? No 4 Sulit Rasanya

Tips hemat orang Jepang-istimewa-freepik.com

RASELNEWS.COM - Ada 5 tips hidup minimalis ala orang Jepang. Gaya hidup ini memang sedang digandrungi oleh beberapa anak muda zaman sekarang.

Slogan 'Less is more' memang sedang digabungkan oleh aliran gaya hidup minimalis yang terinspirasi dari ajaran Buddha.

Konsep ajaran Buddha adalah seni menjalankan hidup atau gaya hidup sederhana. Salah satu negara yang mengadopsi gaya hidup minimalis adalah Jepang.

BACA JUGA:Tips Merawat Ban Mobil Agar Tetap Awet dan Tahan Lama, Lakukan 5 Hal Ini, Gampang dan Murah!

Begitu terkenalnya sampai ada penulis buku tentang cara hidup sederhana, yakni dalam buku berjudul 'Goodbye Things ala Orang Jepang' karya Fumio Sasaki.

Dalam bukunya, Sasaki menjelaskan bagaimana orang Jepang bisa hidup dalam kebiasaan minimalis atau sederhana tanpa memiliki banyak hal.

Menjalani kehidupan ala orang Jepang memang bukan perkara mudah karena kamu harus membiasakan terhadap hal-hal baru.

BACA JUGA:Tips Bikin Kulit Lembut dan Cerah dengan Lulur dari 3 Bumbu Dapur

Ketika kita memilih untuk menjalani kehidupan ini, tentunya kita akan kembali memikirkan tentang pengeluaran seperlunya.

Menarik bukan? Meski terdengar menggiurkan untuk memulai pola hidup minimalis ala orang Jepang ini bukan perkara mudah karena harus membiasakan hal-hal baru.

Yang paling sulit yaitu keputusan hidup hanya dengan barang yang benar-benar dibutuhkan.

Tips hidup minimalis ala orang Jepang yang pertama adalah punya pakaian secukupnya. Pandangan orang Indonesia tentu berbeda sekali dengan orang Jepang yang sudah pasti akan membeli pakaian minimal setahun sekali, yakni pas lebaran tiba.

BACA JUGA:Tips Agar Cewek Kembali Tertarik Lagi Setelah Dekat Namun Tiba-tiba Menjauh

Pakaian orang Jepang sangat sedikit. Jadi untuk bekerja, pakaian dipakai hanya itu-itu saja. Jadi tidak ada pakaian yang sama sekali tidak terpakai.

Kedua, pengeluaran hanya untuk yang terbaik. Menjaga semua tetap minimalis pasti akan berpengaruh pada pola pengeluaran.

Kamu harus benar-benar selektif dalam membeli barang atau bahan makanan. Kadang orang tergiur dengan diskon harga murah langsung beli, padahal jika dipikir lagi, barang tersebut tidak terlalu penting.

Hal seperti ini harus dihindari. Benar-benar gunakan uang untuk barang yang dibutuhkan saja.

Sumber: