INGAT! Ada 6 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Tes SKD CPNS Kemenag 2024

INGAT! Ada 6 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Tes SKD CPNS Kemenag 2024

INGAT! Ada 6 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Tes SKD CPNS Kemenag 2024-istimewa-raselnews.com

RASELNEWS.COM - Rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama (Kemenag) tahun 2024 kini sudah memasuki tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Tes SKD ini berlangsung mulai 18 Oktober hingga 11 November 2024 di 55 titik lokasi di seluruh Indonesia.

Ada 6 hal yang diperhatian peserta. Hal ini seperti yang disampaikan Kepala Biro Kepegawaian (Karopeg) Sekjen Kemenag, Wawan Djunaedi, ketika memantau pelaksanaan SKD di NAM Center, Kemayoran, Jakarta Pusat.

BACA JUGA:Pendaftaran Seleksi PPPK Kemenag Tahap Pertama Dibuka, Ada 89.781 untuk 2 Kategori Pelamar, Segera Daftar!

Wawan menjelaskan bahwa peserta yang memilih lokasi di Jakarta akan mengikuti tes di NAM Center Kemayoran pada 20-30 Oktober 2024.

Ia juga mengingatkan peserta agar mempersiapkan diri dengan baik, termasuk mematuhi aturan berpakaian yakni kemeja putih rapi, pita hijau di lengan kiri, celana panjang atau rok kain berwarna gelap, dan sepatu.

Peserta dilarang memakai aksesori, jam tangan, dan membawa barang-barang yang tidak diperbolehkan seperti handphone atau jimat.

BACA JUGA:Kapan Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai? Cek Jadwal Lengkapnya!

Berikut enam hal penting yang harus dilakukan peserta saat mengikuti SKD CPNS Kemenag:

1. Presensi dan Pemeriksaan Kelengkapan Dokumen

Peserta harus mengantre di meja absensi untuk menandatangani daftar hadir sesuai arahan panitia. Pastikan membawa dokumen yang diperlukan seperti Kartu Ujian dan KTP asli atau dokumen pengganti yang sah.

2. Menitipkan Barang

Peserta wajib menitipkan barang bawaan di loker yang disediakan panitia. Cuma Kartu Ujian dan KTP yang diperbolehkan dibawa ke dalam ruang ujian.

BACA JUGA:Rini Widyantini Siap Buat Gebrakan Baru sebagai MenPAN-RB, Begini Profilnya

3. Pemeriksaan Tubuh dengan Metal Detector

Sebelum masuk ke ruang steril, peserta akan menjalani body checking menggunakan metal detector.

4. Pemberian PIN Registrasi

Di meja registrasi, data peserta akan divalidasi, dan peserta akan menerima PIN untuk melanjutkan ujian.

5. Menunggu di Ruang Steril

Peserta harus menunggu di ruang steril dengan hanya membawa Kartu Ujian dan KTP, sebelum dipersilakan memasuki ruang ujian CAT SKD.

BACA JUGA:Psikosomatis Serang Peserta SKD CPNS 2024, Badan Mendadak Kaku, Ini Penyebabnya

6. Pelaksanaan Ujian

Sumber: