Harga All New Suzuki Burgman ADX 2025 Bisa Bikin Yamaha NMAX Turbo dan Honda PCX 2025 Gelisah

Harga All New Suzuki Burgman ADX 2025 Bisa Bikin Yamaha NMAX Turbo dan Honda PCX 2025 Gelisah

All New Suzuki Burgman ADX 2025--raselnews.com

RASELNEWS.COM - Suzuki kembali menghebohkan dunia otomotif dengan meluncurkan skutik terbaru yang siap bersaing di segmen skutik gambot 125cc.

Hanya saja, harga All New Suzuki Burgman ADX 2025 ini bisa membuat Yamaha NMAX Turbo dan Honda PCX 2025 gelisah.

Apalagi skutik ini hadir dengan tampilan baru yang menarik, mengusung desain fascia yang mirip dengan saudara sebelumnya, Suzuki Burgman.

BACA JUGA:Bukan Saluto! Ini Suzuki Soltanto 125 T, Motor Matic Baru Bergaya Retro Modern

Pada bagian depan, motor ini dilengkapi dengan lampu yang desainnya sekilas mirip dengan Honda PCX, namun dilengkapi dengan strip lampu DRL berbentuk "V" di bagian atasnya.

Selain itu, skutik terbaru Suzuki ini juga dilengkapi dengan beragam fitur modern, seperti sistem pengereman EBS dari Bosch, kontrol traksi (TCS) merek Hitachi, sistem kunci pintar, alarm anti-maling, panel instrumen TFT full color, serta slot USB fast charging untuk mengisi daya smartphone.

BACA JUGA:Suzuki Kembali Bikin Kejutan, Setelah Brugman, Kini Muncul Matic Harga Rp 20 Juta

Di bawah jok, terdapat bagasi dengan kapasitas 21 liter yang diklaim mampu memuat helm full-face. Pada bagian belakang, terdapat stop lamp berbentuk seperti anak panah dengan posisi lampu sein yang hampir terpisah.

Sedangkan lampu sein bagian depan terletak di area bodi samping depan, mirip dengan lampu sein pada Yamaha Gear dan Yamaha Frigo lawas.

BACA JUGA:Saingi Yamaha Fazzio dan Honda Genio, Suzuki Kenalkan Matic di IMOS 2024

Dari segi performa, Suzuki Burgman ADX 125 ini dibekali dengan mesin berkapasitas 124cc, 4-tak, satu silinder, berpendingin udara.

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 6,6 kW pada 7.500 RPM dan torsi maksimum 10 Nm pada 5.000 RPM. Untuk sistem pengereman, skutik ini dilengkapi rem cakram pada roda depan dan rem tromol pada roda belakang.

BACA JUGA:Suzuki Rilis Skutik Bongsor 150 CC, Siap Saingi Yamaha NMax Turbo dan Honda PCX

Skutik ADX 125 ini diproduksi oleh pabrikan Haojue, yang merupakan bagian dari Suzuki dan sudah terkenal memproduksi berbagai motor berkualitas.

Skutik ini dijual dengan rentang harga antara Rp17 juta hingga Rp28 juta. (**)

Sumber: