Filler Wajah untuk Kecantikan! Simak Manfaat dan Efek Sampingnya

Filler Wajah untuk Kecantikan! Simak Manfaat dan Efek Sampingnya

Filler Wajah untuk Kecantikan! Simak Manfaat dan Efek Sampingnya-istimewa-freepik.com

RASELNEWS.COM - Tampil sempurna adalah dambaan banyak orang. Salah satu prosedur kecantikan yang semakin populer adalah filler, yaitu penyuntikan cairan di wajah atau bagian tubuh tertentu.

Prosedur ini memiliki manfaat luar biasa jika dilakukan dengan tepat. Namun, filler juga memiliki risiko efek samping.

BACA JUGA:Bekam Wajah Baik Untuk Kecantikan, Tapi Ada Efek Samping! Wanita Harus Tahu

Berikut penjelasan lengkap mengenai filler wajah bersama dr Cynthia Jayanto M.Biomed AAM, dokter anti-aging dan estetika.

Menurut dr dr Cynthia Jayanto, filler adalah bahan yang disuntikkan untuk mengisi kekosongan atau defek pada kulit akibat penuaan atau kerusakan.

BACA JUGA:Bekam Wajah untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit! Wanita Wajib Tahu

Adapun bagian tubuh yang bisa difiller mulai dari wajah, leher, bibir, hidung, payudara, pantat, punggung, tangan, dan area genital wanita

Kapan Hasil Filler Terlihat? dr Cynthia Jayanto menegaskan, hasil filler biasanya langsung terlihat setelah prosedur selesai. Namun, hasil maksimal akan tampak dalam 7-14 hari.

Hanya ada beberapa pantangan setelah filler di hidung. Yakni:

BACA JUGA:Manfaat Daun Sirih untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui

1. Hindari memijat area hidung selama 24-48 jam

2. Hindari menyentuh hidung terlalu sering

3. Posisi tidur disarankan telentang

4. Tidak ada pantangan khusus terkait olahraga atau makanan

BACA JUGA:Rahasia Luar Biasa Sebutir Telur untuk Kecantikan! Mencegah Jerawat Hingga Mengencangkan Kulit

Berapa Lama Filler Bertahan?

Filler biasanya bertahan 9-12 bulan, tergantung material yang digunakan. Beberapa jenis filler lebih tahan lama hingga 4-5 tahun, tetapi cenderung tidak direkomendasikan karena lebih keras dan dapat menyebabkan efek samping.

Selain memiliki manfaat bagi kencatikan, filler memiliki efek samping. Efek samping dapat berupa:

BACA JUGA:Bukan Cuma untuk Kecantikan dan Mengurangi Risiko Depresi, Ini Khasiat Lain Minyak Zaitun Bagi Kesehatan

1. Lebam dan memar: Wajar terjadi akibat proses penyuntikan

2. Infeksi: Bisa terjadi jika prosedur tidak dilakukan dengan steril

3. Alergi: Reaksi alergi terhadap bahan filler

4. Granuloma: Tonjolan pada kulit akibat penyuntikan filler yang terlalu dangkal

BACA JUGA:6 Manfaat Buah Semangka untuk Kesehatan dan Kecantikan, yang Menolak Tua Wajib Tahu

5. Necrosis: Kematian jaringan, yang bisa berisiko menyebabkan kerusakan jaringan permanen bahkan kebutaan

Dari penjelasan di atas, prosedur filler memberikan banyak manfaat jika dilakukan dengan benar, tetapi tetap memiliki risiko efek samping. Pastikan memilih dokter dan klinik terpercaya untuk menjalani prosedur ini. (**)

Sumber: